Menu

Terbongkar Sifat Aslinya sampai Bercerai? Kalina Oktarani Sebut Belum Bisa Jadi Istri yang Baik, Vicky Prasetyo: Dia Sudah...

14 Januari 2022 23:45 WIB

Kalina Oktarani dan Vicky Prasetyo (Instagram/kalinaocktaranny)

HerStory, Bogor —

Kalina Oktarani akhirnya menanggapi isu keretakan rumah tangganya dengan Vicky Prasetyo. Ia membenarkan bahwa kini pernikahannya telah berakhir. Alih-alih menyalahkan, ibu satu anak itu justru menyadari memiliki kekurangan dan belum bisa menjadi sosok istri yang baik bagi Vicky Prasetyo. 

Vicky pun nampak menanggapi dengan mengibaratkan rumah tangganya bak perahu berpenumpang. Berperan sebagai nahkoda, ia merasa memiliki tanggung jawab penuh terkait dengan pernikahannya dengan Kalina Oktarani.

Hal tersebut diungkapkan Vicky dalam video yang diunggah di YouTube Star Story, Jumat (14/1/2022). Vicky mengungkapkan bahwa sebagai kepala rumah tangga harus bertanggung jawab atas segala situasi yang terjadi.

"Aku 'kan sebagai kepala rumah tangga, pastilah aku bertanggung jawab atas terjadinya situasi ini gitu," ungkap Vicky Prasetyo.

Tak ingin Kalina menyalahkan dirinya sendiri atas kegagalannya mempertahankan pernikahannya, Vicky seakan membantah dan menegaskan bahwa Kalina selama ini sudah menjadi sosok istri yang baik baginya.

"Kalau Kalina mah sebagai seorang istri dia sudah memposisikan dirinya cukup baik," lanjutnya.

Terkait pengakuan Kalina soal pernikahannya yang telah usai, Vicky justru dengan tegas membantah soal pengakuannya tersebut. Pasalnya ia merasa belum menjatuhkan talak apapun kepada sang istri.

"Aku sebagai suami belum melakukan talak atau apa pun," tegas Vicky Prasetyo ditemui di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan.

Artikel Pilihan