Menu

Ingin Cepat Hamil? 5 Makanan Berikut Berkhasiat Menyuburkan Kandungan Lho

31 Maret 2022 14:00 WIB

Ilustrasi ibu hamil minum air hangat. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Medan —

Beberapa pasangan suami istri tentunya memiliki cita-cita usai membangun rumah tangga bersama. Ada yang ingin cepat-cepat hamil, ada pula yang masih mempertimbangkan keputusan untuk memiliki momongan.

Tentunya keputusan mengenai anak adalah hak dan tanggung jawab bersama yang dimiliki pasutri. Meski begitu, banyak anggapan bahwa kehadiran anak akan membawa warna baru dalam keluarga.

Sayangnya beberapa pasangan yang ingin memiliki anak tak kunjung mendapatkan kabar soal kehamilan. Jangan risau, Moms. Herstory sudah merangkum beberapa makanan yang dinilai berkhasiat untuk menyuburkan kandungan sehingga meningkatkan potensi untuk segara hamil.

Yuk, simak informasi selengkapnya dalam artikel yang sudah Herstory rangkum dari berbagai sumber berikut ini, Kamis (31/3/2022).

1. Ikan

Ikan adalah bahan makanan yang terbukti memiliki banyak kandungan bermanfaat, termasuk sebagai penyubur kandungan untuk membantumu cepat hamil. Salah satu kandungan dalam ikan yang bermanfaat untuk meningkatkan kesuburan organ reproduksi wanita, adalah asam lemak omega-3. Ikan yang kaya akan kandungan asam lemak omega-3 antara lain ikan salmon, sarden, dan tuna.

2. Buah-buahan

Beberapa jenis buah-buahan terbukti mengandung banyak antioksidan. Antioksidan berfungsi untuk mencegah penuaan dan kerusakan sel, termasuk pada sel reproduksi. Oleh karena itu, mengonsumsi buah-buahan yang kaya akan antioksidan dapat meningkatkan kesuburan, sehingga bisa membantumu cepat hamil. Buah-buahan yang kaya akan antioksidan antara lain buah strawberry, blueberry, dan zuriat.

3. Asupan Karbohidrat Kompleks

Selain omega-3 dan antioksidan, asupan karbohidrat kompleks juga bisa membantumu cepat hamil. Asupan karbohidrat kompleks bisa didapat dari gandum dan biji-bijian utuh lainnya. Kandungan karbohidrat kompleks dalam makanan tersebut diyakini dapat meningkatkan kesuburan organ reproduksi.

4. Makanan yang Mengandung Zinc

Kandungan zinc dalam makanan dapat meningkatkan produksi sel telur yang berkualitas dan dapat melancarkan siklus haid. Makanan yang kaya akan kandungan zinc antara lain tiram, daging sapi, ayam, hingga telur dan susu. Apabila kamu mengonsumsinya secara teratur dan tidak berlebihan, makanan yang mengandung Zinc bisa membantu cepat hamil.

5. Makanan yang Mengandung Asam Folat

Selain dapat menjaga kesehatan organ reproduksi, asam folat juga dapat mencegah cacat lahir pada bayi. Asam folat disarankan untuk dikonsumsi sebelum maupun saat hamil. Selain dari suplemen, asam folat juga bisa didapat dari makanan seperti bayam, brokoli, kentang, hingga buah seperti jeruk, pepaya, dan alpukat.

Itu dia beberapa makanan yang baik bagi kesuburan. Selain mengonsumsinya, sebaiknya Moms dan pasangan tetap melakukan konsultasi ke dokter untuk mendapatkan penanganan mengenai kondisi kesehatan secara medis, yah.

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Top Stories

Artikel Pilihan