Menu

Resep Simple Nasi Goreng Teri, Menu Sarapan yang Bikin Ketagihan

18 Mei 2022 06:40 WIB

Nasi Goreng Daun Kemangi (Airy Rooms Blog/Edited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Nasi goreng menjadi salah satu makanan yang banyak disukai orang. Makanan ini juga juga sering jadi menu andalan untuk menu sarapan, makan siang, bahkan makan malam. Hal ini karena nasi goreng rasanya lezat dan sangat mudah untuk dibuat.

Nasi goreng juga mudah dikreasikan biar semakin lezat, salah satunya nasi goreng teri. Tertarik untuk mencoba? Mengutip dari akun Instagram @tastemadeindonesia, berikut resepnya.

Bahan:

  • 1 kecombrang, iris
  • 10 cabai rawit,iris
  • 5 bawang merah,iris
  • 5 bawang putih ,iris
  • 360 g nasi putih
  • 100 g teri
  • Daun bawang,iris
  • ½ sdt Kecap asin
  • ½ sdt Kecap ikan
  • 1 sdm Saus tiram
  • Gula
  • Lada
  • Garam
  • Minyak

Cara Membuat:

1. Goreng terlebih dahulu teri medan dan sisihkan.

2. Tumis bawang merah, cabe rawit, bawang putih, hingga sedikit layu, tambahkan kecombrang dan nasi.

3. Masukkan kecap asin, kecap ikan, saus tiram, gula, lada, garam, teri yang sudah di goreng, dan daun bawang serta teri. Aduk rata dan sajikan bersama pelengkap.

Selamat mencoba!