Menu

Cara Buat Oseng Hati untuk Mpasi Si Kecil, Sajikan Bareng Nasi Hangat Makin Endul

19 Mei 2022 11:35 WIB

Hati Ayam (Shutterstock/Antonova Ganna)

HerStory, Kuningan —

Moms kalau si kecil sudah mulai mengkonsumsi nasi utuh, itu tandanya Moms sudah bisa memberikan lauk yang bisa jadi pendampingnya. Jika sudah bingung mau masak apa lagi hari ini, Moms bisa lho buatkan si kecil oseng hati sapi untuk menamani nasi hangat yang akan disantap si kecil.

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk langsung saja simak resep dari Instagram @mpasi_homemade yang ditulis oleh @aqsaa_alkadivyanursyamsi begini cara buatnya

Bahan-bahan:

  • Hati Ayam 45gr
  • Kacang Hijau kupas 10gr (rebus)
  • Wortel parut 1 sdm
  • Bawang putih, Jahe, Daun Salam
  • Bubuk Kaldu Yampung
  • Margarin 1 sdt
  • Santan cair 50ml

Cara membuat Oseng :

  1. Cuci bersih semua bahan. Cincang kasar bawang putih. Geprek jahe
  2. Panaskan margarin, tumis bawang putih, jahe dan daun salam tumis hingga harum
  3. Masukkan hati ayam, tumis hingga matang, tuang santan
  4. Masukkan kacang hijau kupas dan wortel, tambahkan bubuk kaldu yampung, masak oseng hingga matang sempurna
  5. Setelah matang sisihkan jahe dan daun salam lalu haluskan dengan blender/saring, sesuaikan tekstur
  6. Sajikan dengan penuh cinta jangan lupa berdo'a sebelum dan sesudah makan

Moms gak usah khawatir soal MPASI harian, karena di Herstory saat ini sudah tersedia berbagai macam resep MPASI yang bisa dicontoh di rumah.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan