Ilustrasi wanita simpanan. (Pixabay/Edited by HerStory)
Selingkuh kini sudah menjadi satu permasalahan yang nggak asing lagi di telinga masyarakat. Bahkan sudah menjadi hal yang biasa terjadi. Bukan hanya selingkuh fisik, ada juga jenis selingkuh lainnya seperti selingkuh emosional.
Gak bisa dipungkiri, ada banyak kasus tentang perselingkuhan dengan rekan kerja. Gak sedikit pula yang menyebabkan hancurnya rumah tangga mereka. Nah, agar hal itu enggak terjadi, ada beberapa cara untuk mencegah perselingkuhan dengan rekan kerja.
Apa saja? Melansir dari berbagai sumber, berikut ulasannya.
Mungkin awalnya merasa empati, namun lama-lama bisa timbul perasaan kasih sayang pada rekan kerja tersebut. Sebab itu, sebaiknya hindari mendengar curhatan lawan jenis sendirian agar hal itu gak terjadi. Menjaga perasaan pasangan juga bisa dimulai dengan bersikap terbuka tentang relasi kamu dengan rekan kantor.
Ketika menikah, kedua belah pihak telah berjanji akan menjadi pasangan yang baik, begitu sebliknya. Jaga pernikahan layaknya seperti harta karun, ingat kembali komitmen awal pernikahan juga dapat mencegah perselingkuhan dengan rekan kerja.
Godaan dan hawa nafsu seringkali datang untuk menguji kesetiaan. Jikasudah terbawa suasana, jangan sesekali menunjukkan hal tersebut lebih intens.