Menu

Viral Perjuangan Ibu Suarakan Legalisasi Ganja untuk Obat, Atiqah Hasiholan Beri Dukungan: yang Penting Ada Aturan Main

29 Juni 2022 13:24 WIB

Atiqah Hasiholan. (Instagram/atiqahhasiholan)

HerStory, Jakarta —

Beauty, belakangan, aksi seorang ibu bernama Santi, yang membawa poster bertuliskan butuh ganja medis untuk pengobatan sang anak yang diketahui bernama Pika, disorot netizen.

Bukan menuntut materi, aksi Santi tersebut bertujuan agar hakim MK melegalkan penggunaan ganja medis di Indonesia, agar penderita kelainan saraf otak cerebral palsy seperti anaknya memiliki kualitas hidup lebih baik.

Aksi yang digelar Santi ini pun sukses menyita perhatian publik dan mendapat tanggapan beragam, tak terkecuali dari Aktris yang juga seorang ibu, Atiqah Hasiholan.

Istri dari Aktor Rio Dewanto ini mengatakan, ia memberi dukungan kepada Santi sebagai seorang ibu yang memperjuangkan segalanya demi anak. Yang penting, kata Atiqah, semua harus punya aturan jelas.

“Wah, saya sih akan melakukan apapun untuk anak saya. Pastinya, yang namanya ibu itu akan melakukan apapun untuk anaknya. Kita doain aja semoga ada solusi dan jalan terbaik,” tutur Atiqah, saat ditemui HerStory, di CGV Grand Indonesia Mall, Selasa (28/6/2022).

Lebih lanjut, Atiqah Hasiholan beranggapan, penggunaan ganja untuk medis tak ada yang salah.

"Ya kalau menurut saya sendiri sih, segala sesuatu kan tinggal dibikin aturannya. Selama itu digunakan untuk medis, ya gak apa-apa," tutur putri Ratna Sarumpaet itu.

Yang terpenting, kata dia, pemerintah tinggal membuat aturan yang tepat dalam penggunaan ganja sebagai sarana medis.

"Kalau menurut saya segala sesuatu tinggal dibikin aturannya, selama itu digunakan untuk medis. Ya maksudnya kan kalau obat-obat yang ada sekarang pun disalahgunakan, orang bisa mabok juga. Jadi (melegalkan ganja medis) ini juga harus ada aturan mainnya," tutup Atiqah Hasiholan.

Artikel Pilihan