Menu

Gak Nyangka, Sederet Makanan Ini Bisa Luruhkan Kolesterol Hingga Usir Penyakit Jantung Lho!

13 September 2022 07:44 WIB

Brokoli (Unsplash/Louis Hansel)

HerStory, Jakarta —

Penyakit kolesterol tinggi memang enggak boleh dianggap sepele. Pasalnya, jika dibiarkan, kolesterol tinggi bisa jadi pemicu komplikasi masalah kesehatan lain, seperti penyakit jantung.

Pada umumnya, kolesterol berada dalam zat makanan yang dikonsumsi dan akan meningkat kadarnya dalam darah, tergantung seberapa banyak makanan yang dikonsumsi.

Nah, maka dari itu, kamu bisa mengontrol kadar kolesterol dengan mengatur asupan makanan yang dikonsumsi. Sudah tahu belum?

Melansir dari berbagai sumber (13/9/2022), berikut ini beberapa makanan yang bisa luruhkan kolesterol jahat. Yuk, simak baik-baik, ya!

Almond

Menurut sebuah studi tahun 20188, almond dapat menurunkan kolesterol jahat (LDL) sambil mempertahankan atau bahkan meningkatkan kolesterol baik (HDL).

Kalau kamu bukan penggemar almond, pilihan lain yang sudah terbukti bisa mengontrol kolesterol adalah kacang hazelnut, kacang macadamia, kenari, dan pistachio.

Brokoli

Studi menunjukkan hubungan antara konsumsi sayuran dan mengurangi risiko penyakit  jantung. Salah satu sayuran yang bisa bantu mengontrol kolesterol adalah brokoli.

Brokoli kaya akan serat larut yang sangat baik untuk kolesterol tinggi. Selain memasok banyak vitamin dan antioksidan, makan sayuran secara teratur telah terbukti membantu menurunkan kolesterol.

Semangka

Semangka secara alami mengandung likopen yang memiliki sifat penurun lipid, mengurangi kolesterol total, dan kolesterol jahat.

Kalau kamu enggak suka semangka, bisa menggantinya dengan apel, anggur, stroberi, jeruk, atau alpukat. Buah-buahan tersebut kaya akan pektin, sejenis serat larut yang menurunkan kolesterol jahat.

Nah, itulah beberapa makanan yang bisa bantu meluruhkan kolesterol jahat. Semoga bermanfaat, ya!

Artikel Pilihan