HerStory, Jakarta —
Moms agar si kecil tak jajan di luar, coba deh untuk buatkan camilan enak seperti kue pukis chocomaltine ini, dijamin si kecil akan suka dan senang ketika makannya karena rasanya yang manis.
Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk langsung saja simak resep dari Instagram @mpasiforbaby yang ditulis oleh @frida.ummukaisah begini cara buatnya
Bahan-bahan:
- 2 butir telur
- 150 gram gula pasir
- 250 gram terigu protein sedang
- 1 sdt ragi instan
- 1/2 sdt vanili bubuk
- sejumput garam
- 370 ml santan kental
- 40 gram kental manis
- 75 gram mentega leleh
Cara Membuat:
- Kocok telur dan gula, sampai gula larut, putih dan mengembang (dengan kecepatan tinggi, sekitar 5 menit)
- Masukkan tepung, ragi instan, vanili bubuk, garam, aduk rata. Tambahkan kental manis dan santan sedikit-sedikit sambil diaduk. Kocok dengan kecepatan terendah
- Terakhir masukkan mentega leleh, kocok asal rata. Aduk sekali lagi dengan spatula untuk memastikan semua bagian tercampur rata
- Tutup dengan serbet. Diamkan sekitar 1 jam
- Panaskan cetakan pukis. Masukkan adonan sampai 3/4 bagian cetakan. Tutup cetakan, tunggu sampai matang. Angkat
- Belah pukis, beri isian chocomaltine atau sesuai selera
- Selamat mencoba
Moms gak usah khawatir soal MPASI harian, karena di Herstory saat ini sudah tersedia berbagai macam resep MPASI yang bisa dicontoh di rumah.