Menu

Resep Oseng Wortel Kacang Panjang, Menu Sehat untuk Keluarga

19 September 2022 17:35 WIB

Oseng Wortel Kacang Panjang (Sumber/Cookpad.com)

HerStory, Jakarta —

Moms bingung mau bikin menu sayur apa untuk keluarga? Yuk coba buat oseng wortel kacang panjang yang mudah. Untuk bumbunya hanya cukup bumbu dasar seperti bawang merah, bawang putih, cabe rawit sesuai selera.

Berikut ini resep oseng woretl kacang panjang selengkapnya dari Cookpad.com.

Oseng Wortel Kacang Panjang

Bahan-bahan:

  • 2 buah wortel ukuran sedang
  • 12 batang kacang panjang
  • 2 genggam tauge
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 6 siung bawang merah, iris
  • 1 biji cabe besar, iris serong (sesuai selera)
  • 10 biji cabe rawit (sesuai selera)
  • Secukupnya air, minyak, gula, garam, kaldu bubuk bila perlu

Cara membuat:

  1. Iris korek api wortel dan iris memanjang kacang panjang.
  2. Tumis bawang putih, bawang merah, cabe hingga wangi. Masukkan wortel terlebih dahulu dan tuang secukupnya air. Masak wortel hingga matang.
  3. Tambahkan kacang panjang dan tauge. Bumbui dengan secukupnya garam, gula, kaldu bubuk bila perlu. Koreksi rasa sesuai selera.
  4. Sajikan oseng wortel kacang panjang tauge, sebagai lauk pendamping untuk nasi campur/nasi rames.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Artikel Pilihan