Menu

Bercinta Pakai Dildo Bakal Bikin Vagina Longgar? Simak Penjelasan Medisnya, Moms

21 September 2022 23:25 WIB

Ilustrasi sex toys atau life toys Dido (IG @didotoys_id/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Moms, kadang muncul kekhawatiran akan penggunaan sex toys seperti dildo akan menyebabkan perubahan pada vagina yang mana menjadi longgar. Namun, apakah hal tersebut benar-benar terjadi?

Ternyata hal tersebut cuma hoaks ya, Moms. Vagina bersifat elastis sebab terdiri dari berbagai otot yang dapat mengencang dan mengendur sesuai dengan keadaan.

Dalam keadaan terangsang, maka otot panggul akan menjadi lebih rileks. Namun, dalam kondisi biasa maka otot ini akan kembali mengencang. 

Vagina dapat menyesuaikan dengan benda yang masuk, baik penis mapun sex toys. Saat melakukan aktivitas seksual, maka vagina akan meregang. Ukurannya akan kembali seperti semula setelah selesai melakukan aktivitas itu, Moms.

Ada beberapa hal yang dapat memengaruhi elastisitas vagina, yaitu:

Faktor usia

Seiring bertambahnya usia, maka otot vagina tak akan sekenjang dulu. Pasalnya terjadi penurunan kadar estrogen yang menyebabkan jaringan vagina lebih tipis, kering, dan kurang elastis.

Persalinan

Setelah bersalin, Moms mungkin merasa otot vagina menjadi meregang. Jangan khawatir sebab kondisi ini normal dan vagina akan kembali kencang setelah beberapa saat dan dibantu dengan olahraga seperti senam kegel dan squat.

Share Artikel:

Oleh: Noorma Amalia Siregar