Menu

Ini Loh Alasan Mengapa Seks Itu Penting Bagi Wanita, Pengaruhnya pada Kesehatan, Moms!

23 September 2022 22:50 WIB

Illustrasi Wanita Orgamse (Foto/Independent.co.uk)

HerStory, Jakarta —

Moms, hubungan seksual merupakan kebutuhan biologis manusia, baik wanita maupun pria. Bahkan ada studi yang dipublikasi oleh The Journal of Sexual Medicine tentang pengaruh hubungan seksual terhadap kesehatan wanita.

Dalam jurnal tersebut disebut wanita yang melakukan hubungan seksual kurang dari dua kali dalam sebulan lebih rentan terkena penyakit dibandingkan dengan wanita yang rutin mengalami orgasme.

Tak hanya itu, peneliti Women’s Health Program di Monash University di Australia menyebutkan bahwa wanita yang rutin mengalami orgasme memiliki energi lebih tinggi dan jarang sakit. Bahkan, kesehatan psikologisnya juga lebih baik.

Hal ini berkaitan dengan rasa bahagia yang dirasakan usai berhubungan seksual. Hubungan seksual yang sehat dan memberikan pengaruh positif dapat dicapai ketika wanita mendapatkan kepuasan atau klimaks.

Hanya berhubungan seksual tanpa gairah tak akan berpengaruh, ya, Moms. Oleh karena itu, pastikan Moms dan pasangan menikmati dan mendapatkan klimaks saat berhubungan seksual.

Artikel Pilihan