Menu

Selain Sehat, 5 Olahraga Ini Bisa Bantu Ibu Bekerja Atasi Stres Lho! Nomor 3 Jadi Hobi Baru di Tengah Pandemi!

26 Oktober 2020 10:10 WIB

Ilustrasi seseorang sedang berolahraga. (Unsplash/Kiki Vega)

HerStory, Jakarta —

Menjalani peran ganda sebagai ibu rumah tangga sekaligus ibu bekerja, bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Enggak hheran pula, hal ini kerap memicu stres yang dirasa oleh para ibu bekerja. Stres merupakan kondisi yang cukup normal dan sering terjadi. Kendati demikian, stres harus segera diatasi agar enggak berdampak buruk bagi kesehatan.

Enggak cuma berdampak bagi kesehatan mental, fisik pun demikian. Banyak cara efektif yang bisa dilakukan untuk mengatasi stres, salah satunya ialah dengan berolahraga.

Tubuh dirancang untuk bergerak dan aktif, untuk itu, olahraga adaah cara yang paling aktif untuk mengurangi stres. Berikut ini lima jenis olahraga yang disebut ampuh mengatasi stres, seperti dikutip dari laman sindikasi Muslimah Daily, Senin (26/10/2020).

Yoga

Berbagai postur dalam yoga merupakan salah satu bentuk untuk melatih kekuatan dan menjadikan tubuh lebih tangguh serta fleksibel. Yoga juga menggunakan teknik pernapasan dalam yang memicu respons relaksasi pada tubuh.

Sebuah penelitian menyatakan, yoga juga dapat mengurangi tekanan darah. Tapi dari semua manfaat yang disebutkan, efek terbesar dari yoga adalah fokus mental yang dihasilkan ke tubuh. Fokus ini kemudian merupakan kunci untuk manajemen stres.

Tai Chi

Tai Chi merupakan seni bela diri dari Tiongkok kuno yang menghubungkan gerakan fisik dengan napas. Tai chi memfokuskan pada penyerapan mental, di mana stres dan kecemasan sehari-hari akan berkurang serta bisa meningkatkan fleksibilitas dan energi dalam tubuh.

Selain itu, dengan rutin melakukan Tai Chi, tidur juga lebih nenyak dan membantu meningkatkan kebugaran kardiovaskular.

Berkebun

Di tengah pandemi COVID-19, berkebun tampaknya menjadi hobi baru bagi banyak orang. Berkebun merupakan salah satu olahraga yang paling sederhana dan mampu membakar sampai 200 kalori per jam.

Kalori yang dibakar bahkan bisa mencapai 600 kalori per jam, ketika melakukan aktivitas berat seperti mengangkut kantong tanah atau menyapu.

Tentunya dengan melakukan berkebun juga menciptakan suasana hati yang segar karena terhubung dengan alam yang dapat mengurangi stres.

Berjalan

Olahraga ini paling mudah dilakukan dan hampir enggak memerlukan alat khusus. Faktanya, berjalan ternyata bisa mengurangi timbulnya kondisi berkaitan dengan stres seperti penyakit kardiovaskular, tekanan darah tinggi, kolesterol, ataupun diabetes tipe 2.

Jeff Migdow, M.D., dokter di Lenox, Mass mengatakan berjalan dapat melepaskan ketegangan otot utama di tubuh, memperdalam pernapasan dan menenangkan sistem saraf.

Banyak orang mengakui, setelah melakukan jalan kaki secara rutin selama 30 menit, mereka merasa lebih percaya diri dan tingkat stres pun berkurang.

Qigong

Enggak jauh beda dengan Tai Chi, Qigong dianggap sebagai salah satu landasan pengobatan di Tiongkok, bersama dengan akupuntur dan herbal.

Melakukan qigong secara teratur dapat meningkatkan perasaan tenang, kualitas tidur dan pencernaan, serta meningkatkan energi. Dr. Migdow juga menambahkan, gerakan Qigong yang lambat dan lembut selaras dengan pergerakan napas yang sangat merilekskan sistem saraf.

Nah itu dia lima olahraga yang bisa bantu ibu bekerja untuk mengatasi stres. Semoga bermanfaat!