Menu

Gak Mesti dengan Obat Sirup, Ini Cara Sembuhkan Flu dan Batuk ala Ramuan Herbal dr.Zaidul Akbar! Cuss Sontek Sekarang Moms...

25 Oktober 2022 10:55 WIB

Ilustrasi anak batuk. (Freepik/prostooleh)

HerStory, Jakarta —

Seperti yang diketahui, baru-baru ini terjadi kasus gagal ginjal misterius yang menyerang ratusan anak bahkan sampai meninggal dunia. Akibat hal ini, Kemenkes akhirnya mengeluarkan daftar terbaru obat sirup yang biasanya dijual dipasaran dan diresepkan oleh dokter.

Selain menggunakan obat berbahan kimia untuk mengatasi satu penyakit bernama flu dan batuk, bisa juga diobati dengan bahan herbal lho Moms.

Menurut dr.Zaidul Akbar, seseorang rentan terkena flu dan dan batuk ketika musim penghujan datang. Cuaca yang berubah jika imunitas tubuh rendah, akan mudah terserang dari penyakit.

“Seseorang dapat dengan mudah terserang flu, batuk hingga demam dikarenakan imunitasnya yang lemah,” terang dr. Zaidul Akbar, seperti dikutip dari akun Instagramnya, dilihat Selasa (25/10/2022).

Dr.Zaidul Akbar juga memberikan resep herbal dan bahan alami lainnya untuk melawan flu dan batuk. Jahe, kunyit, dan beberapa ramuan herbal lainnya ternyata bisa menghempas penyakit itu lho Moms!

Adapun cara pembuatannya dengan menyipakan jahe sebesar jempol tangan, kemudian kunyit, lalu sediakan juga cabe merah, jeruk lemon dan air panas atau hangat secukupnya.

Kemudian ikuti cara membuatnya dari resep yang sudah disediakan tersebut, kata dr.Zaidul Akbar.

Pertama kata dr.Zaidul Akbar iris tipis jahe, kunyit, dan cabe merah lalu masukan irisan dari bahan it uke dalam sebuah wadah gelas. Tuangkan air hangat ke dalam gelas, yang sudah rempah-rempah tersebut.

“Tambahkan perasan lemon seperempatnya saja dan tunggu 30 menit. Biarkan semua bahan larut sempurna dalam air,” terang dr.Zaidul Akbar.

Sesudah itu kemudian saring semua bahan yang telah dibuat. Dari hasil saringan itu, bisa ditambahkan dengan madu atau pemanis pemanis dari bahan alami.

"Minuman ini saya sebut refreshing sel dalam tubuh kita alias menyegarkan sel," kata dr.Zaidul Akbar.

Artikel Pilihan