Menu

Hempas Perut Buncit, Ini 5 Manfaat Toge yang Ampuh untuk Turunkan Berat Badan! Tertarik Coba?

26 Oktober 2022 10:30 WIB

Tumis Toge Tahu (Instagram/resepmasakanterbaru_)

HerStory, Jakarta —

Di Indonesia, sayuran toge seringkali dijumpai di berbagai makanan. Selain enak, ternyata toge juga memiliki banyak manfaat bagi tubuh lho Beuty!

Maka dari itu, toge sangat cocok untuk disantap ketika kamu ingin membuat tubuh lebih sehat dan menurunkan berat badan.

Kandungan yang ada pada toge pun benar-benar luar biasa manfaatnya untuk kesehatan. Mengutip dari laman sindikasi konten Suara.com, berikut adalah lima manfaat toge yang akan meyakinkan kamu untuk memasukkannya ke dalam program diet harian kamu. 

1. Melancarkan Pencernaan.

Mengkonsumsi toge dapat membantu menjaga kesehatan usus dan meningkatkan pencernaan. Itu bisa terjadi karena tanaman kecambah ini mengandung serat tak larut dalam jumlah tinggi. Sehingga, toge dapat memperlancar pencernaan dan menurunkan risiko sembelit.

Menurut Healthline, toge juga dapat mengurangi kadar gluten dan antinutrisi, yang selanjutnya dapat meningkatkan proses pencernaan.

2. Menjaga Kadar Gula Darah.

Toge dapat membantu mengurangi faktor risiko penyakit jantung seperti kadar kolesterol darah tinggi.

Menurut Medical News Today, penelitian menunjukkan bahwa kandungan saponin yang ada dalam toge  membantu menurunkan lipid darah dan kadar kolesterol darah. Ini membantu dalam mencegah kerusakan pada jantung dan pembuluh darah.

3. Menyehatkan Tulang.

Toge adalah sumber vitamin K, yang berperan penting untuk pertumbuhan tulang yang kuat. Terlebih, tumbuhan ini juga merupakan sumber yang kaya akan estrogen. Sehingga, ini dapat meningkatkan pertumbuhan dan kepadatan tulang sekaligus mengurangi risiko osteoporosis.

4. Menurunkan Berat Badan.

Jika kamu sedang mencoba untuk menurunkan berat badan, maka toge adalah makanan pas untuk kamu. Mereka tinggi nutrisi, serat, dan protein.

Ini membantu dalam mengurangi nafsu makan dan asupan kalori. Sehingga, mengkonsumsi toge dapat membantu menurunkan berat badan, mengecilkan perut buncit, serta membuat Kulit dan Rambut Sehat.

Toge adalah sumber yang kaya akan antioksidan, vitamin A, dan vitamin C. Ini sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit dan rambut.

Kandungan vitamin A yang terdapat pada toge dapat merangsang pertumbuhan folikel rambut, sel dan regenerasi, serta menjaga kulit tetap terhidrasi.

Artikel Pilihan