Menu

'Topeng' Karismatik dan Figur Pemimpin Auto Luntur! Ini 5 Fakta Unik dan Kelemahan Zodiak Leo yang Bikin Kamu Bengong!

31 Oktober 2022 19:25 WIB

Wanita Leo (Unsplash/Hannah Skelly)

HerStory, Jakarta —

Meski dikenal dangat karismatik dan pesonanya, ternyata ada beberapa fakta menarik yang gak banyak diketahui oleh orang lain soal zodiak Leo lho! Mereka sengaja menyembunyikan kelemahan mereka karena tak ingin terlihat lemah di mata orang lain.

Penasaran gak, kira-kira apa saja sih kelemahan dan fakta unik yang menarik untuk dibahas zodiak Leo ini? Yuk simak ulasannya Beauty!

1. Karakteristik zodiak Leo

Zodiak yang identik dengan singa ini merupakan zodiak kelima dari 12 zodiak yang kita ketahui. Berada di antara Cancer dan Virgo. Orang dengan zodiak yang satu ini lahir antara akhir bulan Juli hingga pertengahan Agustus. 

Leo kerap diasosiasikan dengan figur pemimpin dan matahari. Zodiak ini juga dikenal memiliki kharisma dan daya pikat yang kuat kepada zodiak lainnya. Menjadi pusat perhatian dan memiliki daya tarik tersendiri lho.

2. Kelemahan Leo

Dikenal gagah sebagai sosok singa si raja hutan dan juga pemimpin yang baik. Namun siapa sangka Leo juga memiliki kelemahan. Pribadi berzodiak Leo umumnya tak suka dikritik dan seringkali justru tak senang ketika dikritik oleh orang lain. 

Leo suka menjadi pusat perhatian, pribadi mereka sangat membenci jika tak mendapatkan hal itu. Selain itu tipikal zodiak yang satu ini juga selalu fokus pada dirinya sendiri ketimbang orang lain. 

3. Keunikan Leo

Leo mempunyai imajinasi yang sangat tinggi. Karakter yang satu ini juga selalu punya solusi untuk setiap permasalahan yang mereka miliki. Ada saja cara mereka untuk keluar dari masalah. 

Seseorang berwatak Leo selalu berusaha untuk mengerjakan suatu persoalan dengan sungguh-sungguh, dalam mencapai target, mereka juga tak mau hasil yang biasa-biasa saja. 

4. Warna keberuntungan bagi Leo

Adapun zodiak yang satu ini identik dengan matahari. Maka warna yang tepat bagi mereka adalah warna yang menyerupai hal itu. Seperti kuning hingga keemasan. 

Warna emas menjadi warna keberuntungan bagi orang-orang Leo. Warna ini juga memberi energi yang lebih, juga disarankan untuk sering-sering digunakan jika kamu adalah seorang Leo. 

5. Tokoh-tokoh dunia yang berzodiak Leo

Ada banyak sekali tokoh dunia yang memiliki zodiak Leo. Sebab mereka dikenal memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi sehingga banyak yang jadi pemimpin andal hingga begitu dikenal. 

Contohnya saja seperti mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama dan Bill Clinton. Ada juga penyanyi terkenal seperti Madonna hingga Mick Jagger.

Itulah tadi lima fakta menarik tentang zodiak Leo, apa pendapat kamu tentang zodiak yang satu ini? Atau jangan-jangan kamu adalah salah satunya nih Beauty?