Menu

Rontokkan Kolesterol Jahat, 4 Jenis Buah yang Baik untuk Kendalikan Tekanan Darah, Nomor 3 Kesukaan Banyak Orang Nih!

31 Oktober 2022 22:40 WIB

Buah delima/pomegranate (Unsplash/Sahand Babali)

HerStory, Jakarta —

Kolesterol merupakan semacam lemak kompleks yang dihasilkan oleh tubuh untuk membantu menghasilkan hormon. Salah satu fungsinya adalah membuat garam empedu yang membantu proses penyerapan lemak oleh usus.

Namun, zat ini akan bekerja dengan baik selama kadarnya sesuai dengan kebutuhan tubuh. Kadar kolesterol yang terlalu tinggi dapat menyebabkan penumpukan hingga terjadi beberapa gangguan fungsi termasuk penyumbatan aliran darah.

Kondisi inilah yang dapat memicu penyakit berbahaya seperti gangguan jantung dan penyakit mematikan lainnya. Oleh karena itu, pemeriksaan kolesterol secara rutin sangat diperlukan untuk mengetahui kadar kolesterol yang ada dalam tubuh.

Jika kadarnya terlalu tinggi, sebaiknya segera atasi, Moms. Salah satu cara untuk mengatasinya adalah dengan mengonsumsi makanan yang baik untuk menurunkan kadar kolesterol.

HerStory sudah merangkum beberapa buah-buahan yang dapat merontokkan kolesterol jahat dalam tubuh. Yuk, simak informasi selengkapnya dalam artikel berikut ini, Moms.

Jus apel

Buah apel juga bisa dijadikan jus yang mampu menurunkan kadar kolesterol. Jus apel menyandung senyawa polifenol yang mencegah oksidasi LDL atau kolesterol jahat, sehingga dapat menghambat penumpukannya di pembuluh darah.

Enggak hanya itu, jus apel juga bisa membantu melindungi otak dan menjaga hidrasi tubuh. Namun, pastikan jangan konsumsi jus apel terlalu banyak karena kalorinya cukup tinggi.

Jus anggur

Sebuah penelitian menemukan bahwa jus anggur bisa menurunkan kadar kolesterol dan juga menjadi minuman yang menyehatkan jantung.

Dalam penelitian tersebut terbukti bahwa terjadi peningkatan kolesterol baik atau HDL pada pasien yang meminum jus anggur.

Jus delima

Buah delima juga berpotensi menurunkan kolesterol. Jus delima diyakini dapat menghambat atau memperlambat penumpukan kolesterol di pembuluh darah pada pasien yang berisiko tinggi menderita penyakit jantung.

Buah delima juga kaya akan antioksidan dibandingkan dengan buah-buah lain. Zat antioksidan diyakini dapat mengurangi LDL atau kolesterol jahat.

Jus jeruk

Jus jeruk bisa dibuat menjadi jus penurun kolesterol. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa konsumsi jus jeruk dalam jangka panjang dapat menurunkan kadar kolesterol total maupun kolesterol jahat atau LDL.

Selain itu, jus jeruk juga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik atau HDL. Jus jeruk juga membantu mengendalikan tekanan darahmu.

Nah, itu dia beberapa buah-buahan yang baik untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Jangan lupa untuk lakukan pemeriksaan rutin untuk mengetahui kondisi tubuh, ya!

Artikel Pilihan