Menu

Coba Segala Macam Diet tapi Tetap Yoyo? Ini Anjuran Diet Berdasarkan Golongan Darah, Tertarik Coba?

15 November 2022 14:50 WIB

Ilustrasi makanan untuk setiap golongan darah. (Unsplash/Lily Banse)

HerStory, Jakarta —

Beauty tahu gak sih kalau ternyata ada diet golongan darah dimana makanan dan asupan yang masuk ke dalam tubuh kita disesuaikan dengan golongan darah tertentu demi menjaga kesehatan tubuh.

Berdasarkan Harvard Medical School, ini berawal pada 1996 saat Peter D'Adamo, dokter naturopati, menerbitkan buku yang menggambarkan bagaimana orang bisa lebih sehat, hidup lebih lama, dan mancapai berat badan ideal dengan makan makanan sesuai golongan darah mereka.

Pemilihan bumbu, rempah-rempah, dan bahkan olahraga harus bergantung pada golongan darah mereka.

Buku ini pun laris di pasaran, membuat masyarakat mengubah cara mereka makan, berolahraga, dan gaya hidup sehat mereka.

Berikut rekomendasi diet sesuai golongan darah dari "Eat Right for Your Type" melalaui sindikasi konten Suara.com:

1. Golongan darah O: Harus mengonsumsi makanan berprotein tinggi dan makan banyak daging, sayuran, ikan dan buah-buahan, tetapi batasi biji-bijian dan kacang-kacangan.

Untuk menurunkan berat badan, makanan laut, rumput laut, daging merah, brokoli, bayam dan minyak zaitun adalah yang terbaik. Gandum, jagung dan susu harus dihindari.

2. Golongan darah A: Harus mengonsumsi buah, sayuran, tahu, makanan laut, kalkun dan biji-bijian utuh, dengan menghindari daging merah.

Untuk menurunkan berat badan, makanan laut, sayuran, nanas, minyak zaitun dan kedelai adalah yang terbaik. Susu, gandum, jagung dan kacang merah harus dihindari.

3. Golongan darah B: Harus memilih makanan yang beragam termasuk daging, buah, susu, makanan laut dan biji-bijian.

Jika perlu menurunkan berat badan, orang bergolongan darah B harus memilih sayuran hijau, telur, hati dan teh licorice. Tetapi harus menghindari ayam, jagung, kacang tanah dan gandum.

4. Golongan darah AB: Harus makan susu, tahu, domba, ikan, biji-bijian, buah dan sayuran.

Agar berat badan turun, konsumsi makanan laut, sayuran hijau, rumput laut. Ayam, jagung, soba, dan kacang adalah makanan yang harus dihindari.

Apakah diet golongan darah ini 'bekerja'?

Studi berkualitas tinggi tentang diet golongan darah belum dipublikasikan dalam literatur medis peer-review. Bahkan sekarang, pencarian dalam literatur medis untuk nama penulis mengungkapkan tak ada penelitian yang berkaitan dengan diet ini.

Teori di balik diet ini adalah bahwa golongan darah terkait erat dengan kemampuan kita untuk mencerna jenis makanan tertentu, sehingga diet yang tepat akan meningkatkan pencernaan, membantu menjaga berat badan ideal, meningkatkan tingkat energi, dan mencegah penyakit, termasuk kanker dan penyakit kardiovaskular.

Masing-masing teori ini telah ditentang. Selain itu, tak ada hubungan yang terbukti antara golongan darah dan pencernaan.

Namun, walau belum ada banyak penelitian tentang diet golongan darah ini, bukan berarti membuktikan bahwa diet ini tak efektif ya Beauty. Dan juga tak ada bukti diet ini berbahaya.