Menu

Bikin Geleng-geleng Kepala, Ini Dia Zodiak yang Paling Suka Pamer Kekayaan Biar Orang Lain Iri, Pernah Ketemu Orang Kayak Gini?

17 November 2022 12:00 WIB
Bikin Geleng-geleng Kepala, Ini Dia Zodiak yang Paling Suka Pamer Kekayaan Biar Orang Lain Iri, Pernah Ketemu Orang Kayak Gini?

Ilustrasi wanita yang sedang mengobrol. (Unsplash/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Memiliki kelebihan dibandingkan orang lain mungkin menjadi salah satu godaan untuk pamer dan menyombongkan diri. Hal inilah yang dilakukan oleh beberapa zodiak yang keinginan untuk terlihat unggul di mata orang lain.

Pemilik zodiak berikut ini, tuh, gak tahan kalau gak pamer, Beauty! Sifat buruknya ini kerap membuat orang lain merasa risih sebab ia kelewat sombong dan merasa paling kaya.

Nah, kira-kira siapa saja zodiak yang suka pamer kekayaan tersebut? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel yang sudah HerStory rangkum dari berbagai sumber berikut ini, Beauty.

Gemini

Zodiak yang dikenal sebagai social butterfly ini suka pamer di manapun ia berada. Tak mengenal siapa orangnya, Gemini bakal pamer pada setiap kesempatan. 

Entah itu kekayaan ataupun kedudukan sosial, Gemini cukup jago untuk membuat orang lain merasa iri. Ia sengaja membuat skenario di mana ia tampak lebih hebat dibandingkan yang lainnya.

Leo

Sebagai zodiak yang dikenal suka mencari perhatian, tak heran bila Leo masuk ke daftar zodiak tukang pamer.

Dengan memamerkan apa yang dimiliki, perhatian sangat mungkin dapat tertuju kepadanya. Apa pun akan dilakukan asal dia menjadi pusat perhatian, termasuk menunjukkan kemampuan dan kapasitasnya.

Baca Juga: Pesonanya Gak Perlu Diragukan! Ini 3 Zodiak Penuh Daya Tarik, Bikin Banyak Orang Mabuk Cinta!

Baca Juga: 3 Zodiak Punya Crab Mentality, Selalu Iri Jika Orang Lain Sukses!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan