Ilustrasi ibu dan anak sedang berkebun. (rethinkrural.raydientplaces.com/Edited by HerStory)
ketika memiliki waktu luang, coba deh Moms untuk berkebun dan menanam sayur yang bisa ditanam di sekitar rumah. Selain bisa mengisi waktu luang, hal ini juga sangat menarik untuk dilakukan karena bisa menghemat pengeluaran rumah tangga serta kamu akan mendapatkan sayuran segar setiap harinya.
Dilansir dari All Recipes, simak daftar sayur yang bisa ditanam di rumah dan perawatan yang mudah yuk Moms! Mereka telah terbukti berhasil tumbuh meski ditanam di dalam ruangan.
Jenis Sayur yang Bisa Ditanam di Rumah
Wortel tak membutuhkan banyak ruang di sekitarnya, tetapi mereka cenderung membutuhkan tanah yang lebih dalam daripada sayuran lainnya.
Wortel adalah jenis sayuran yang toleran atau mampu bertahan dengan suhu dingin dan berkembang pada sekitar 60 derajat F. Pastikan sayur wortel mendapatkan banyak cahaya, setaknya 12 jam sehari.
Bawang hijau adalah sayur yang bisa ditanam di rumah dengan baik karena mudah dirawat dan tak membutuhkan banyak sinar matahari seperti beberapa sayuran lainnya. Kamu juga bisa menanam kembali ujung akar bawang hijau setelah memetik bagian atasnya.
Herbal (sebagian dari sayuran) menyukai sinar matahari, jadi pastikan mereka mendapatkan banyak sinar matahari: 12-16 jam sehari. Mereka cenderung berkembang paling terbaik di sekitar 70 derajat F.
Beberapa varietas terbaik untuk penanaman tanaman herbal dalam ruangan, meliputi: daun bawang, peterseli, ketumbar, oregano, mint, rosemary, sage, dan thyme.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.