Menu

Belum Banyak yang Tahu, Ini Lho 4 Manfaat Daun Bawang untuk Kesehatan Tubuh Moms! Nomor 1 Ajaib Banget Sih!

28 November 2022 16:25 WIB
Belum Banyak yang Tahu, Ini Lho 4 Manfaat Daun Bawang untuk Kesehatan Tubuh Moms! Nomor 1 Ajaib Banget Sih!

Daun Bawang (Shutterstock/OCTOBER22)

HerStory, Jakarta —

Beberapa orang mungkin tak menyukai daun bawang karena rasa dan baunya yang sangat menyengat. Namun, ketika memasak daun bawang memang tetap harus dipakai demi menambahkan cita rasa khususnya untuk telur dadar atau bubur ayam.

Daun bawang ini mempunyai nama latin Allium fistulosum dan memang bukan merupakan jenis makanan yang disukai oleh banyak orang. Bahkan saat dicampur dalam bubur ayam pun terkadang tak sedikit orang yang menyingkirkannya padahal daun bawang ini mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan tubuh lho Beauty! Seperti dirangkum dari klikdokter, berikut empat manfaat daun bawang bagi kesehatan tubuh yang jarang diketahui. 

1. Dapat  Melawan Kanker

Daun bawang diketahui dapat menghalangi pertumbuhan kanker, meskipun para peneliti belum terlalu yakin tentang manfaat daun bawang ini. 

Akan tetapi, para peneliti percaya bahwa senyawa kandungan dalam daun bawang yang disebut allicin tersebut dapat mencegah sel-sel kanker atau memperlambat penyebaran tumor.

2. Mencegah Infeksi

Asal kamu tahu, ternyata ekstrak daun bawang ini telah lama digunakan sebagai obat dan dipercaya bisa membunuh bakteri, jamur serta virus. 

Bahkan dalam sebuah tes laboratotium, jenis daun bawang tertentu pada konsentrasi yang cukup tinggi hal ini dapat memperlambat pertumbuhan E. coli.

Baca Juga: Cegah Obesitas Anak, Ternyata Peran MPASI untuk Jadi Fondasi Kesehatan Si Kecil Penting Banget Lho Moms! Simak Yuk

Baca Juga: Gak Cuma Pakai Sabun, 3 Bahan Alami Ini Bisa Tingkatkan Kesehatan Tubuh Jika Dipakai Mandi Lho! Kamu Mau Coba Gak Beauty?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza