Menu

Sabar Moms, Ini 3 Cara Mengatasi Anak Cengeng, Dikit-dikit Nangis!

02 Desember 2022 08:30 WIB
Sabar Moms, Ini 3 Cara Mengatasi Anak Cengeng, Dikit-dikit Nangis!

Illustrasi anak cengeng (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Anak menangis adalah hal yang wajar terjadi, namun jika terlalu sering dan gampang menangis kadang membuat orangtua kesal. Ketika ditinggal oleh orangtuanya sebentar, si anak pun langsung menangis sehingga orangtua jadi kebingungan untuk mengatasinya.

Karena itu, menghadapi anak cengeng memang butuh kesabaran dan cara tertentu. Nah, untuk orangtua yang anaknya cengeng atau gampang menangis, alangkah baiknya memperhatikan 3 cara untuk mengatasinya. Dilansir dari laman sindikasi konten Suara.com, simak berikut ini.

1. Beri pujian saat anak gak menangis

Orangtua bisa memberi pujian dan rasa syukur jika anak nggak menangis. Dengan begitu, anak akan merasa usahanya untuk mengenali perasaan dan emosi dihargai oleh orangtua.

2. Ajak anak main bersama

Hal kedua ini dapat diaplikasikan orangtua di rumah yakni mengajak anak bermain bersama. Anak-anak suka sekali bermain, apalagi bermain motor-motoran, robot-robotan dan bermain bola bersama orangtuanya. Ketika bermain bersama, si kecil akan begitu senang, tertawa dan ceria.

Bahkan orangtua akan kelelahan bila berjam-jam bermain dengan anaknya. Dapat dilihat bagaimana anak-anak memiliki daya tahan kuat ketika bermain. Karena itu, orangtua harus bermain bersama anak agar anak tidak cengeng.

3. Memahami kemauan anak

Penting sekali orangtua bertanya kemauan anak agar gak cengeng. Terkadang, orangtua gak mengetahui kemauan anak sehingga anak menangis. Kadang juga kemauan anak gak dipenuhi orangtua maka si anak tersebut pun menangis.

Sebenarnya, anak harus diberi kebebasan dalam bertindak tetapi tetap dalam pengawasan orangtua. Permintaan anak penting dipenuhi asalkan masih dalam batas yang wajar. Kedepannya, setiap orangtua harus memahami kemauan anak. Coba tanyakan apa yang dia minta untuk mencegahnya menjadi anak yang cengeng.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan