HerStory, Bekasi —
Di Indonesia ada banyak variasi kue lapis yang legit dan lembut, salah satunya kue lapis india. Kue lapis india bukanlah berasal dari India, namun merupakan camilan manis khas Banjarmasin.
Memiliki rasa manis, legit, dan lembut membuat kue lapis india begitu digemari orang. Selain itu, untuk membuatnya juga terbilang cukup mudah. Mau tahu seperti apa? Dilansir dari akun Resep Bunda, berikut resep kue lapis india.
Bahan-bahan:
- 150 gram gula merah sisir
- 200 mili liter air
- 2 lembar daun pandan
(Rebus semuanya sampai gula larut, saring, dan dinginkan)
- 4 butir telur ayam
- 300 mili liter santan
- 100 mili liter susu kental manis putih, atau sesuai selera
- 1 bungkus tepung hunkwe ukuran kecil
- 1/2 sendok teh garam
Baca Juga: Resep Pizza Mie Telur, Bisa Jadi Bekal Praktis untuk Anak
Cara membuat:
- Panaskan kukusan dan loyang anti lengket sekitar 20 cm yang dioles minyak, atau alasi dengan plastik tahan panas untuk loyang biasa.
- Campur/kocok dengan whisk telur, santan dan susu kental manis sampai rata, masukkan tepung, garam dan larutan gula aduk sampai rata dan tidak bergerindil, kemudian saring.
- Setelah loyang sudah panas, masukkan satu sendok sayur adonan, kukus kurang lebih selama lima menit, lakukan hingga adonan habis, untuk lapisan terakhir kukus lagi selama 20 menit.
- Angkat, dinginkan sampai benar-benar dingin dulu agar lebih set. Setelah itu baru keluarkan dari loyang, potong-potong ukurannya sesuai selera.
Selamat mencoba!!
Baca Juga: Manis dan Gurih, Ini Resep Kue Pancong Abang-abang ala Rumahan yang Mudah Dibuat, Cocok Banget untuk Camilan Malam!
Baca Juga: Si Kecil Pasti Girang! Mudah dan Lezat, Ini Resep Molten Cake yang Lumer dan Manis, Tambah Ice Cream Makin Nampol!