Festival Pokemon Jakarta terbesar di Indonesia hadir di Pantai Indah Kapuk (HerStory/Egi Apriyanti)
AKG Entertainment menggelar Festival Pokemon Jakarta yang merupakan wujud apresiasi bagi para penggemar selama 26 tahun hadirnya Pokemon.
Festival terbesar di Indonesia ini diselenggarakan di PIK Avenue yang dapat didatangi oleh pengunjung untuk merayakan liburan akhir tahun yang dibuka sejak 8 Desember 2022 hingga 8 Januari 2023.
Executive Director Salim Group, Axton Salim menyebut jika acara festival ini sebagai fans service untuk para penggemar Pokemon di Indonesia yang menampilkan beragam acara khusus yang dapat dinikmati.
“Ini kita fans service untuk para penggemar Pokemon jadi kita ngadain banyak program-program including kayak games, ada Pokemon Unite yang ada competition-nya juga. Ini banyak fans service untuk celebrate together dan lebih fun,” tutur Axton saat ditemui di acara pembukaan Festival Pokemon Jakarta di PIK Avenue, Jumat (9/12/2022).
“Pokemon Festival Jakarta yang akan hadir selama satu bulan ke depan adalah festival bertema Pokemon yang pertama dan terbesar di Indonesia. Berbagai acara menarik telah dirancang khusus bagi keluarga dan penggemar Pokemon untuk mengisi kegiatan liburan di akhir tahun ini,” sambungnya.
Pada pembukaan Pokemon Jakarta ini juga dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno yang turut membuka acara festival yang akan digelar selama satu bulan ini.
Festival Pokemon menyediakan berbagai kegiatan seru yang dapat dicoba, bukan hanya untuk anak-anak, namun juga orang dewasa yang ingin kembali bernostalgia dengan Pokemon yang sudah ada sejak tahun 1996 ini, seperti Pokemon Meet and Greet, Pokemon Merchandise, Pokemon Go Event, Kids Coloring, Pokemon TGC Workshop, Pokemon Unite Experience, Pokemon Bingo Rally, Fun Mini Games, Pokemon Parade and Dance, serta Anime Watching Corner.
Gak cuma di PIK Avenue, pihak penyelenggara juga menghiasi Kawasan Pantai Indah Kapuk dengan ornamen-ornamen Pokemon yang berada di beberapa titik:
Pantjoran PIK
Pengunjung dapat melihat berbagai ornamen Pokemon di sekitar Pantjoran PIK yang bertema Pokemon Api. Berbagai spot foto yang Instagramable juga tersedia dan pengunjung bisa berfoto bersama dengan karakter Pokemon.
Cove At Batavia PIK
Di Cove At Batavia yang dekat dengan pinggir laut, pengunjung bisa menemukan Pokemon dengan tipe Air. Pokemon ini didominasi dengan warna biru dengan berbagai spot foto yang menarik untuk berfoto bersama keluarga
Urban Farm
Di Urban Farm, pengunjung bisa bertemu dengan Pokemon tipe daun dengan didominasi warna hijau. Bukan cuma tersedia berbagai spot foto, di sini juga pengunjung dapat melihat berbagai merchandise Pokemon yang dapat dibeli untuk keluarga ataupun kerabat.
Festival Pokemon Jakarta yang diselenggarakan di Pantai Indah Kapuk ini gratis dan bisa menjadi destinasi menarik untuk menutup tahun 2022. Tertarik untuk hadir?
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.