Potret bersama para pemenang BeautyHaul Awards 2022 di Menara Tendean, Jakarta (Noorma/HerStory)
Beauty, tepat pada hari ini BeautyHaul Indonesia menyelenggarakan BeautyHaul Awards 2022. Acara ini merupakan ajang untuk mengapresiasi brand kecantikan lokal dan internasional yang sudah menemani perjalanan BeautyHaul Indonesia hingga kini.
Ini menjadi kali pertama BeautyHaul Awards digelar secara offline pascapandemi Covid-19. Diramaikan oleh brand skincare, make up, hair care, hingga body care, 29 kategori penghargaan akan diberikan kepada berbagai brand kecantikan sesuai hasil voting pada website resmi BeautyHaul Indonesia.
“Tujuannya untuk apresiasi karena industri lokal gila banget inovasinya semakin marak. Jadi kita ingin apresiasi mereka. Kita pengen industri lokal kita yang jadi MVP,” ungkap Irene Ursula selaku Founder BeautyHaul dalam konferensi pers BeautyHaul Awards 2022 yang diselenggarakan di Menara Tendean, Kamis (15/12/2022).
Nah, kira-kira siapa saja pemenang dari tiap kategori? Berikut HerStory sajikan daftar pemenangnya, Beauty!
kategori Best Cleanser: Somethinc
kategori Best Toner: NPURE
kategori Best Serum: Azarine
kategori Best Moisturizer: Skintific
kategori Best Eye Treatment: Lacoco
kategori Best Acne Spot Treatment: Skin Game
kategori Best Sunscreen: Azarine
kategori Best Face Mask: Saturday Looks
kategori Best Face Mist: Studio Tropik
kategori Influencer of the Year #1: Abel Cantika
kategori Influencer of the Year #2: Lifni Sanders
kategori Influencer of the Year #3: Astari Riri
“Jujur aku masih gak nyangka berdiri di sini. Ini adalah award pertama aku jadi asih gak nyangka dan aku ngucapin makasih banyak buat Ci Irene, BeautyHaul, dan suami aku yang selalu support,” ungkap Astari Riri memberikan pidato kemenangannya.
Selain Astari Riri, Lifni juga mengungkapkan rasa senangnya dalam menerima penghargaan BeautyHaul Awards 2022.
“Thankyou so much ini dapat influencer of the year. Gak nyangka selama 6 tahunan buat konten gak pernah anggap diri sebagai influencer selain anak yang suka make up,” ungkap Lifni.
kategori Best Foundation: Dear Me Beauty
kategori Best Cushion: Somethinc
kategori Best Face Powder: Luxcrime
kategori Best Concealer: Dear Me Beauty
kategori Best Blush: Somethinc
kategori Best Highlighter: ESQA
kategori Best Bronzer & Contour: ESQA
kategori Best Eyeshadow Palette: barenbliss
kategori Best Eyebrow Product: Somethinc
kategori Best Eyeliner: Somethinc
kategori Best Mascara: Luxcrime
kategori Best Lips Product: barenbliss
kategori Best Setting Spray: Studio Tropik
barenbliss
kategori Best Shampoo: Varesse
kategori Best Conditioner: REE Derma
kategori Best Body Shower: Scarlett
kategori Best Body Lotion: Scarlett
kategori Best Body Scrub: Hanasui
Azarine
Itu dia para pemenang BeautyHaul Award 2022. Apakah ada brand kesayanganmu?
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.