Ilustrasi menonton film. (Unsplash/Edited by HerStory)
Menjelang akhir tahun tentu Moms ingin menghabiskan waktu bersama keluarga. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan, salah satunya adalah dengan menonton film bersama. Nah, berikut adalah rekomendasi tontonan akhir tahun yang bisa Moms nikmati bersama keluarga di rumah!
Home Alone menjadi salah satu film yang sering kali diputar setiap menjelang musim libur natal dan juga akhir tahun. Meski begitu, film ini tak pernah bosan menghiasi layar penonton denegan keseruan petualangan bocah bernama Kevin McCalister yang diperankan oleh Macaulay Culkin.
Mengangkat kehidupan sehari-hari sebuah keluarga dari suku batak, film bertajuk Ngeri-ngeri Sedap yang disutradarai oleh Bene Dion ini cocok untuk menemani liburan. Film ini juga cocok untuk ditonton bareng keluarga. Film Ngeri-ngeri Sedap berkisah tentang sosok pak Domu yang merindukan anak-anaknya yakni Domu, Gabe, dan Sahat yang tengah merantau di luar kota.
Film ini mengisahkan tentang seorang anak bernama Auggie Pullman, yang lahir dengan kelainan bentuk wajah medis langka. Dalam film ini, kamu akan melihat bagaimana Auggie bisa melewati hari-harinya yang berat dengan dukungan dari kedua orang tua, kakak perempuan dan sahabatnya. Film ini juga menjelaskan bagaimana pentingnya peran dan dukungan keluarga dalam menghadapi tantangan kehidupan.
Paddington mengisahkan beruang muda yang bisa berjalan dan berbicara, pergi ke kota London dari hutan di Peru. Hingga akhirnya ketika dia berada di London, ia diadopsi oleh keluarga Brown dan menjalani banyak petualangan seru, juga menegangkan.
Film ini bisa membangun kecintaan anak terhadap alam semesta, cara bagaimana menjaga lingkungan satwa liar dan hutan. Sekaligus, anak akan belajar mengenai nilai-nilai kebaikan, kesopanan, dan kesetaraan terhadap makhluk hidup lainnya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.