Menu

Panduan Merobek Celana Jeans agar Terlihat Lebih Estetik

30 November 2020 17:50 WIB
Panduan Merobek Celana Jeans agar Terlihat Lebih Estetik

Tumpukan celana jeans. (Unsplash/Waldemar Brandt)

HerStory, Jakarta —

Celana jeans denim memang terlihat sangat keren. Tapi sekalinya salah merobek, kelihatannya malah seperti gembel. Tentu saja Beauty enggak mau terlihat seperti itu, dong?

Sudah banyak toko yang menjual celana model robek dari pabriknya. Tapi daripada membeli baru, apa salahnya untuk membuat celana robek sendiri?

Agar lubang robekan pada celana tersebut enggak jelek dan terlihat estetik, ikuti cara berikut ini.

Pertama, siapkan dulu beberapa alat dan bahan yang kamu perlukan.

- Celana jeans

- Kapur

- Pinset

- Silet/cutter

- Peniti

Langkah 1

Pertama, kenakan jeans yang kamu ingin 'rusak'.

Gunakan kapur untuk menandai secara kasar area yang ingin kamu robek. Untuk lubang yang cukup mengesankan dapat dibuat di area lutut, yang terbaik adalah mulai memotong dua inci di atas lutut dan dua inci di bawah.

Langkah 2

Lepas celana dan masukkan majalah ke dalam celana dari lubang kaki, yang akan mencegah silet memotong kedua lapisan kain sampai ke belakang. 

Kamu dapat menggunakan karton atau apapun yang menurutmu cukup tebal sebagai penyangga. Tempatkan dengan kuat di bawah area pemotongan.

Langkah 3

Gunakan silet atau cutter untuk mulai mengiris pada garis yang sudah ditandai.

Langkah 4

Lanjutkan mengiris dalam strip horizontal. Buat setiap strip terpisah sekitar 1/2 inci hingga satu inci. Pemotongan enggak harus sama panjang atau lebarnya. Untuk robekan yang tampak alami, mulai lubang dengan mengiri-iris kecil secara bertahap buat yang lebih panjang di tengah.

Langkah 5

Balik setrip pertama dan singkirkan setiap serat benang putih  dengan ujung peniti yang tajam. Dengan hati-hati, lanjutkan melonggarkan dan menarik setiap benang putih tanpa memutusnya.

Langkah 6

Setelah kamu merasa cukup menarik untaian benang putih tersebut, kamu akan melihat bahwa pinggiran yang berjumbai akan terbentuk. Gunakan pinset Anda untuk mencabut dan melepaskan benang vertikal pendek itu. Setelah selesai, yang tersisa dari strip adalah sekumpulan benang putih yang berjalan secara horizontal sebagai awal dari lubang yang robek.

Langkah 7

Ulangi langkah lima dan enam untuk setiap setrip. Untuk variasi, kamu juga bisa menggunakan amplas untuk mengoyak tepinya.

Baca Juga: Kolaborasi dengan SmileyWorld, Emba Jeans Mulai Masuk ke Sektor Pop Culture, Ini Lho Koleksinya Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan