Menu

Apa Itu Skizofrenia? Yuk, Kenali Gejala dan Cara Penanganannya

21 Desember 2022 19:45 WIB
Apa Itu Skizofrenia? Yuk, Kenali Gejala dan Cara Penanganannya

Schizophrenia (Unsplash/Camila Quintero)

HerStory, Jakarta —

Skizofrenia merupakan gangguan mental yang memengaruhi tingkah laku, emosi, dan tingkat berkomunikasi. Penderita dapat mengalami halusinasi, delusi, kekacauan berpikir, dan perubahan perilaku. 

Berdasarkan data dari WHO, terdapat lebih dari 20 juta orang di dunia yang mengalami skizofrenia. Penderita berisiko mengalami kematian muda 2-3 kali lebih tinggi dibandingkan orang yang sehat mental sebab biasanya penderita mengalami penyakit lain yang menyertai seperti gangguan jantung, diabetes, dan infeksi.

Penyebab dari skizofrenia belum diketahui secara pasti. Namun ada dugaan bahwa kondisi ini disebabkan oleh faktor genetik dan pengaruh lingkungan.

Gejala Skizofrenia

Gejala skizofrenia dibagi menjadi dua kategori yaitu gejala positif dan negatif. Gejala positif ditandai dengan perubahan persepsi yang menyebabkan penderita berperilaku gak wajar. Biasanya kondisi ini disertai dengan halusinasi, delusi, dan perubahan perilaku.

Sedangkan gejala negatif meliputi ketidak mampuan penderita dalam bersosialiasai. Akibatnya ia akan menarik diri dari pergaulan dan mengabaikan penampilannya.

Baca Juga: Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Selain Gagal Nyaleg Vicky Prasetyo Diduga Kena Gangguan Mental Tak Jera Terjerat Hukum

Baca Juga: Dianiaya Mantan Pacar Suami, Afifah Riyadi Akui Kena Mental Disumpahi ASI Seret hingga Celaka: Aku Sakit Hati Banget!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.