Menu

5 Ide Kegiatan untuk Rayakan Imlek 2023 dengan Keluarga, Penuh Makna dan Dijamin Asyik Moms!

16 Januari 2023 10:25 WIB
5 Ide Kegiatan untuk Rayakan Imlek 2023 dengan Keluarga, Penuh Makna dan Dijamin Asyik Moms!

Makanan khas Imlek (Tokopedia/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Sebentar lagi masyarakat Tionghoa akan merayakan Tahun Baru Cina atau Imlek. Kini, simbol tahun 2023 dalah tahun kelinci khususnya kelinci air pada 22 Januari 2023.

Tahun kelinci dipercaya sebagai tahun yang menyimbolkan umur panjang, kedamaian, dan kemakmuran. Selain itu, tahun 2023 ini dipercaya sebagai tahun yang penuh harapan.

Masyarakat Tionghoa merayakan Imlek sepanjang 16 hari yang dimulai dari malam Tahun Baru Imlek hingga perayaan Festival Lampion yang dilakukan pada hari ke-15 di bulan pertama kalender Tionghoa.

Untuk menyambut hari bahagia ini masyarakat Tionghoa biasanya memeriahkan periode liburan Imlek dengan berbagai kegiatan yang seru bersama dengan keluarga tercinta dan teman-teman.

Kira-kira apa saja kegiatan yang cocok dilakukan untuk menghabiskan momen Imlek tahun ini ya? Berikut ini rekomendasi 5 kegiatan seru untuk merayakan Imlek bersama teman dan keluarga di tahun 2023 yang bisa kamu coba.

1. Membersihkan dan mendekorasi rumah

Hal pertama yang wajib dilakukan ketika Imlek adalah membersihkan rumah dan mendekorasi ruangan dengan berbagai ornamen khas Imlek yang kental dengan budaya oriental dan warna merah.

Kegiatan ini disimbolkan sebagai cara untuk mengusir nasib buruk dan mempersiapkan datangnya keberuntungan di rumah mereka. Selain itu, ornamen warna merah memiliki makna untuk mengusir energi jahat dan negatif di dalam rumah.

2. Ibadah atau sembahyang

Kegiatan kedua yang harus dilakukan ketika Imlek adalah memberikan persembahan untuk para leluhur dan anggota keluarga yang telah meninggal dunia. Biasanya masyarakat Tionghoa mengunjungi kuburan atau rumah duka sehari sebelum Tahun Baru Cina berlangsung.

Hal tersebut dilakukan sebagai salah satu tanda untuk mempersilahkan mereka untuk “menikmati hindangan terlebih dahulu" sebelum para keluarga lainnya menghadiri acara dinner di malam tahun baru.

3. Makan malam bersama keluarga

Peringatan Imlek memang menjadi momen bagi para keluarga untuk berkumpul dan makan malam bersama. Malam Tahun Baru Cina terasa sangat sakral dan penting bagi keluarga. Biasanya anak-anak akan mengunjungi rumah orangtua mereka untuk merayakan peringatan Tahun Baru Cina bersama.

Semua anggota keluarga akan berkumpul di meja makan untuk reuni dan menikmati sajian Imlek yang lezat dengan kehangatan yang mengelilingi mereka.

4. Tukar kado dan angpao

Perayaan Imlek juga sering dimeriahkan dengan acara tukar kado dan bagi-bagi angpao kepada para anggota keluarga yang lebih muda dan para orangtua. Kado yang diberikan akan dibungkus dengan kertas berwarna merah sebagai simbol harapan agar merasa aman dan damai di sepanjang tahun ini.

5. Menonton pertunjukan barongsai

Setiap peringatan Imlek, pertunjukan barongsai dan tarian naga tak boleh dilewatkan begitu saja. Biasanya pertunjukan ini akan dilakukan di daerah Chinatown yang tersebar di berbagai negara di dunia, termasuk Indonesia.

Pertunjukan barongsai menyimbolkan banyak hal termasuk mendatangkan kemakmuran dan keberuntungan yang akan menghampiri mereka sepanjang tahun ini.

Nah, itulah beberapa kegiatan seru yang bisa dilakukan untuk memeriahkan perayaan Imlek di tahun 2023 ini. Kamu tertarik mencobanya gak Moms?

Baca Juga: Bikin Netter Syok Gegara Muslim tapi Rayakan Imlek, Inara Rusli Bongkar Alasan dan Silsilah Keluarga! Siapa Sih Eks Virgoun Sebenarnya?

Baca Juga: Rekomendasi Parfum Terbaru dari HINT yang Memiliki Wangi Naga, Penasaran Gak Beauty?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza