Menu

Bikin Penasaran... Seberapa Dalam Sih Sebenarnya Ukuran Miss V? Jawaban Ahli Ini Pasti Bikin Kamu Tercengang, Simak Beauty!

17 Januari 2023 13:15 WIB
Bikin Penasaran... Seberapa Dalam Sih Sebenarnya Ukuran Miss V? Jawaban Ahli Ini Pasti Bikin Kamu Tercengang, Simak Beauty!

Ilustrasi kesehatan Miss V. (Unsplash/Deon Black)

HerStory, Jakarta —

Beauty, vagina atau Miss V merupakan salah satu organ penting dalam reproduksi wanita.

Organ reproduksi ini bersifat elastis sehingga dapat mengembang dan kembali ke ukuran ‘semula’. Lalu, seberapa besarkah sih ukuran Miss V yang normal?

Melansir Healthline, Selasa (17/1/2023), saluran Miss V rata-rata memiliki kedalaman ukuran panjang tiga hingga 6 inci atau sekitar 15 cm. Ukuran ini dapat digambarkan seperti telapak tangan, Beauty.

Namun, berhubung Miss V bersifat elastis maka ukuran tersebut dapat berubah dalam kondisi tertentu, seperti terjadi penetrasi dan melahirkan. 

Saat berhubungan seks, maka saluran Miss V akan memanjang menyesuaikan dengan penetrasi.

Adanya peningkatkan gairah seksual akan membuat leher rahim dan rahim terangkat dan melebar. Kondisi ini akan menyebabkan dua pertiga bagian atasMiss V  ikut memanjang, Beauty.

William Masters dan Virginia Johnson dalam penelitiannya menyebutkan bahwa Miss V dalam keadaan gak terangsang memiliki kedalaman 7-8 cm. Sedangkan, kedalaman Miss V  yang terangsang akan bertambah menjadi 11-12cm.

Perubahan ukuran tersebut terjadi karena sifat Miss V yang elastis. Profesor dari Yale University, dr. Mary Jane Minkin, menyebutkan bahwa Miss V merupakan organ ekspansif yang mudah berubah ukuran menyeseuaikan dengan aktivitas wanita.

Saat melahirkan, serviks yang menghbungkan Miss V dan uterus akan melebar hingga 10 cm. Hal ini berguna untuk memudahkan proses persalinan, Beauty.

Jangan khawatir, setelah beberapa saat atau sekitar 6 bulan, ukuran Miss V akan kembali seperti semula. Meski sempat melebar, Miss V akan merapat kembali pasca-melahirkan.

Namun perlu kamu ketahui, Beauty, bahwa elastisitas Miss V berbeda tiap wanita, lho. Apalagi ada beberapa faktor yang memengaruhi keelastisannya, salah satunya adalah usia. 

Seiring bertambahnya usia, maka elstisitas Miss V juga melemah. Hal ini terjadi karena kekuatan otot secara bertahap juga mengendur. Fase ini biasanya dimulai sejak memasuki usia 40 tahun, Beauty.

Nah, semoga informasinya bermanfaat, ya Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan