Menu

Menyerang Tiba-tiba, Waspada Ancaman Henti Jantung yang Dapat Mengancam Nyawa, Kenali Sederet Gejalanya di Sini Ya!

17 Januari 2023 15:05 WIB
Menyerang Tiba-tiba, Waspada Ancaman Henti Jantung yang Dapat Mengancam Nyawa, Kenali Sederet Gejalanya di Sini Ya!

Ilustrasi serangan jantung. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, apakah kamu pernah mendengar kondisi henti jantung? Kondisi ini terjadi secara mendadak yang mana menyebabkan jantung berhenti berdetak.

Henti jantung atau sudden cardiac arret terjadi akibat adanya gangguan pada jantung yang menyebabkan organ ini gagal memompa darah ke seluruh tubuh.

Tentunya, ini merupakan ancaman berbahaya, karena dapat menyebabkan kerusakan otak permanen hingga kematian.

Oleh karena itu, penderita harus segera mendapatkan pertolongan pertama berupa CPR atau kejut jantung untuk menghindari komplikasi.

Penyebab henti jantung

Henti jantung terjadi akibat adanya gangguan irama jantung (aritmia) atau disebut sebagai ventrikel fibrilasi. Ventrikel (bilik) jantung penderita hanya bergetar padahal seharusnya berdenyut untuk memompa darah. 

Gak adanya aktivitas memompa darah menyebabkan tubuh gagal menerima darah dari jantung yang kaya akan oksigen dan nutrisi. Aktivitas ini terhenti sehingga disebut sebagai henti jantung.

Kondisi ini dapat menyerang siapapun di segala usia, Beauty. Namun, ada peningkatan risiko bagi seseorang yang memiliki riwayat penyakit jantung. 

Gak hanya itu, kebiasaan hidup buruk juga berisiko menyebabkan henti jantung, lho. Adapun faktor yang dapat meningkatkan terjadinya henti jantung adalah:

  • Kebiasaan merokok

  • Obesitas dan obesitas morbid

  • Diabetes

  • Sleep apnea, yaitu gangguan tidur yang menyebabkan pernapasan terhenti sementara

  • Gagal ginjal kronis

  • Tekanan darah tinggi (hipertensi)

  • Kadar kolesterol tinggi

  • Wolf Parkinson White syndrome

  • Ketidakseimbangan kadar kalium dan magnesium dalam darah

  • Penggunaan NAPZA, seperti kokain atau amfetamin

  • Riwayat penyakit jantung atau henti jantung mendadak dalam keluarga

  • Jarang berolahraga dan tidak aktif bergerak

Gejala henti jantung

Nah Beauty, meski terjadi mendadak, henti jantung menunjukkan beberapa gejala awal.

Pada umumnya penderita henti jantung mengalami pingsan mendadak. Namun, ada beberapa gejala lain yang mungkin terjadi sebelumnya, yaitu:

  • Pusing

  • Lemas

  • Nyeri dada

  • Sesak napas

  • Jantung berdebar

Itu dia beberapa informasi seputar henti jantung. Kondisi ini terjadi mendadak maka melakukan pemeriksaan rutin merupakan salah satu cara untuk menghindarinya, Beauty. Tetap jaga kesehatan, ya!

Baca Juga: Gak Cuma Cegah Penyakit Jantung, Ini 3 Manfaat Konsumsi Udang Coklat untuk Kesehatan Tubuh, Moms Sudah Tahu Belum?

Baca Juga: 7 Tips Mencegah Penyakit Jantung Sejak Dini, Jangan Sampai Menyesal Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.