Menu

Nikah Beda Negara dengan Pria Asal Korea Selatan, Gina Selvina Kimbab Family: Berat Lho!

24 Januari 2023 16:15 WIB
Nikah Beda Negara dengan Pria Asal Korea Selatan, Gina Selvina Kimbab Family: Berat Lho!

Keluarga YouTuber Kimbab Family (Instagram/@jay._.yeon)

HerStory, Jakarta —

Siapa yang tak kenal dengan keluarga YouTube asal Korea Selatan dan Indonesia, yaitu Kimbab Family? Tentu, di zaman serba digital saat ini, konten keseharian mereka selalu menghibur dan mengedukasi para penontonnya.

Terlebih saat ini akun YouTube Kimbab Family sudah tembus memiliki jutaan subscriber (pengikut).

Dalam rangka menikmati momen libur musim dingin di Korea Selatan, keluarga yang beranggotakan Mama Gina, Appa Jay, Suji, Yunji, dan Jio ini pun mengunjungi Tanah Air.

Tak hanya berkeliling ke pulau Jawa untuk liburan, Kimbab Family juga menyapa penggemarnya (Keluarga Online) secara langsung lewat acara 'Meet and Greet' pertamanya yang diadakan di Jakarta, pada Sabtu (21/01/2023).

Pada kesempatan yang sama, secara eksklusif kepada HerStory, Mama Gina alias pemilik nama lengkap Gina Selvina berbagi tips soal menikah beda negara, tepatnya menjalin rumah tangga dengan warga Korea Selatan.

Sebagaimana diketahui, tren Korea sangat banyak digandrungi oleh warga Indonesia, terutama kaum wanita yang berharap bisa memiliki pasangan hidup seperti di drama Korea.

Secara blak-blakan, Gina Selvina menyebutkan kalau menikah beda negara itu berat.

"Buat yang mau (nikah) orang Korea gitu?" tanya Mama Gina seraya menegaskan.

"Berat lho" ungkap Mama Gina singkat, saat ditemui di Jakarta Selatan, pada Sabtu (21/01/2023).

Gina pun menjelaskan beberapa hal yang harus diperhatikan bila memang sungguh-sungguh memiliki keinginan menikah beda negara atau dengan pasangan asal Korea Selatan.

Menurutnya, ada peran mertua yang harus dipahami dan harus meminta kepada Tuhan.

"Ada mertua yang harus dipahami juga, kayaknya kalau mau yang terbaik sih berdoa aja sama yang di atas (Tuhan)" ungkap Mama Gina.

Sebelum membeberkan tips, Mama Gina dan Appa Jay pun menyebutkan kalau begitu banyak kesulitan yang akan dihadapi dengan menikah beda negara (multikultural).

"Apa ya, Kang (sapaan appa Jay dengan Mama Gina)" ucap Gina seraya meminta bantuan dari sang suami.

"Kesulitannya akan banyak, jangankan beda negara, beda kota aja kita suka susah, tapi ya kalau kita memang mau (jangan nyerah)" sambung Mama Gina. 

"Kami juga tidak harap menikah internasional seperti ini. Tapi, ini sudah terjadi secara natural" sahut Appa Jay.

"Karena waktu itu juga, waktu awal kami mulai nikahan itu banyak yang sulit" ungkap Mama Gina.

"Kesulitannya banyak sekali" sahut Appa Jay lagi.

"Jadi tipsnya, kalau memang beneran mau harus semangat, nanti pas di tahap susahnya, ingat ini yang kita mau gitu, jangan menyerah gitu aja. Semangat terus!" pungkas Mama Gina. 

Itu tadi pengalaman dan tips dari Gina Selvina (Mama Gina) dan Appa Jay yang menikah beda negara. Gimana menurut kamu, Beauty?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.