Menu

Waspada, 5 Kondisi Rambut Ini Bisa Jadi Tanda Masalah Kesehatan, Salah Satunya Rambut Rontok

27 Januari 2023 07:45 WIB
Waspada, 5 Kondisi Rambut Ini Bisa Jadi Tanda Masalah Kesehatan, Salah Satunya Rambut Rontok

Ilustrasi rambut rontok. (pinterest/freepik)

HerStory, Bekasi —

Ada banyak masalah rambut yang sering dialami banyak orang, mulai dari rambut rontok, penipisan, ketombe, hingga rambut rapuh.

Namun, gak banyak tahu bahwa semua masalah rambut itu bisa menjadi tanda peringatan adanya masalah kesehatan pada tubuh, lho.

Brenda Lee Intignano, dari merek ekstensi rambut Clip Hair dilansir dari The Sun via sindikasi Suara.com, mengungkapkan 5 masalah rambut yang menggambarkan masalah kesehatan. Apa saja?

1. Rambut rontok

Rata-rata, orang kehilangan rambutnya sekitar 100 helai ketika keramas. Tapi, para ahli mengatakan rambut rontok yang terlalu banyak hingga tertinggal di bantal saat tidur bisa menandakan telogen effluvium.

Kondisi ini merupakan kerontokan rambut sementara yang bisa terjadi saat seseorang mengalami stres atau trauma. Folikel rambut menghadapi telogen atau dikenal sebagai fase istirahat dari siklus pertumbuhannya.

Perubahan hormonal, melahirkan atau stres bisa menyebabkan telogen effluvium. Penyakit autoimun yang mendasari atau virus seperti Covid-19 juga dapat menjadi pendorong telogen effluvium.

2. Rambut kering

Penggunaan hair dryer yang berlebihan dan sampo bisa menyebabkan rambut kering. Namun, rambut kering yang muncul dengan cepat dan menyebabkan rambut menjadi rapuh mungkin disebabkan kekurangan vitamin E, zat besi atau vitamin C.

Rambut kering adalah salah satu tanda kekurangan vitamin yang paling umum, bersama dengan ketombe dan rambut rontok. Bisul mulut, kelelahan, dan detak jantung tidak teratur juga merupakan tanda bahaya utama.

Baca Juga: 4 Kebiasaan Simpel Ini Bisa Bikin Rambut Berminyakmu Jadi Lebih Sehat Beauty, Simak Yuk!

Baca Juga: Punya Banyak Masalah Rambut? Coba Atasi dengan Pakai Minyak Kelapa Aja, Ini 3 Manfaatnya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan