Susu Almond. (Pixabay/jennyleenaguirre)
Susu merupakan salah satu menu yang termasuk dalam 4 sehat 5 sempurna. Susu sendiri terbukti menjadi sumber nutrisi yang sehat dan juga baik bagi tubuh.
Meski tak semua bisa mengonsumsi susu sapi, ada susu yang berasal dari kacang-kacangan, seperti almond yang bisa dikonsumsi. Nah, susu almond pun memiliki sederet manfaat yang baik bagi tubuh. Kira-kira apa saja manfaatnya? Yuk, simak artikel berikut ini!
Susu almond tidak mengandung kolesterol atau lemak jenuh di dalamnya. Susu almond juga rendah sodium dan tinggi lemak sehat, seperti asam lemak omega-3 yang biasanya ditemukan pada ikan. Asam lemak omega-3 dapat membantu mencegah tekanan darah tinggi dan penyakit jantung.
Kalori dalam susu almond cenderung lebih rendah daripada susu sapi sehingga bisa menjadi pilihan untuk menjaga berat badan ideal.
Namun, tidak semua susu almond sama. Susu almond buatan rumahan dan beberapa merek susu almond mungkin mengandung kalori lebih tinggi, tergantung dari berapa banyak jumlah kacang almond per cangkirnya.
Dibandingkan kandungan karbohidratnya, protein dan lemak dalam susu almond juga lebih tinggi, sehingga cocok untuk penderita diabetes dan orang yang menerapkan pola diet rendah karbohidrat.
Sebab, susu almond mengandung 50 persen dari rekomendasi asupan vitamin E harian. Vitamin E memiliki sifat antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit, seperti melindungi dari kerusakan akibat sinar matahari.
Kandungan vitamin E yang kaya, baik untuk kesehatan kulit kepala dan rambut, sehingga susu almond bisa memperkuat akar rambut agar tumbuh dengan baik.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.