Ilustrasi Ginjal. (pinterest/healthcentral)
Beauty, kesehatan ginjal tentu enggak boleh disepelekan. Jika kesehatan ginjal terganggu, maka masalah kesehatan lain bisa menyerang.
Untuk menjaga kesehatan ginjal, kamu perlu mengonsumsi makanan-makanan yang sehat, termasuk buah-buahan. Namun, kamu juga enggak boleh sembarangan mengonsumsinya, Beauty.
Berikut beberapa buah-buahan yang disebut baik untuk kesehatan ginjal, sebagaimana dikutip HerStory dari berbagai sumber, Senin (30/1/2023). Yuk, simak baik-baik, ya!
Konsumsi buah naga baik untuk kesehatan ginjal. Buah naga bermanfaat untuk menjaga keesehatan ginjal, menghilangkan logam berat, hingga mencegah diabetes.
Stroberi memiliki kandungan vitamin C yang tinggi dan serat yang bermanfaat untuk meningkatkan fungsi ginjal. Selain itu, stroberi juga mengandung antioksidan alami yang dapat melindungi tubuh dan memperbaiki kerusakan sel.
Semangka baik untuk ginjal karena memiliki kandungan air yang tinggi. Selain itu, semangka juga mengandung antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas serta menjaga fungsi ginjal.
Buah nanas memiliki mineral penting yang berfungsi menjaga elektrolit dalam tubuh. Nanas juga mengandung banyak serat dan vitamin B yang baik untuk kesehatan dan fungsi ginjal.
Apel menjadi buah yang dianjurkan untuk menjaga kesehatan ginjal. Kandungan kalium dalam buah apel cukup rendah, sehingga aman dikonsumsi penderita gagal ginjal.
Selain itu, apel juga mengandung serat yang berfungsi untuk menyerap racun di tubuh. Dengan begitu, kinerja ginjal bisa terjaga dengan baik.
Nah, itulah sederet buah-buahan yang dapat menjaga kesehatan ginjal. Mau langsung konsumsi, Beauty?
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.