Menu

Miss V Terasa Gatal? Ternyata Ini 5 Penyebab Vagina Gatal, Jangan Digaruk!

31 Januari 2023 08:30 WIB
Miss V Terasa Gatal? Ternyata Ini 5 Penyebab Vagina Gatal, Jangan Digaruk!

Ilustrasi area intim terasa gatal. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Bekasi —

Miss v atau vagina gatal seringkali dialami oleh wanita. Rasa gatal yang disertai panas menjalar juga bisa membuat khawatir banyak kaum hawa. Akibat rasa gatal itu, banyak wanita yang akhirnya menggaruk miss v untuk mengurangi rasa gatal.

Gatal di area kemaluan memang bisa sembuh dengan sendirinya. Tapi hati-hati, beberapa penyebabnya juga berpeluang menyebabkan penyakit serius. Dikutip dari berbagai sumber, berikut penyebab umum vagina gatal yang perlu diketahui.

1. Iritasi Vagina

Iritasi vagina dapat disebabkan oleh pengaruh bahan kimia yang bersifat iritatif yang biasa terdapat pada produk seperti sabun, pembalut, kondom dll.

2. Bakteri Vaginosis

Bakteri vaginosis merupakan infeksi bakteri pada vagina. Jika gatal disebabkan oleh bakteri, maka rasa gatal bisa disertai perih dan keluar cairan serta bau tak sedap.

3. Infeksi Jamur

Kondisi ini biasanya terjadi pada wanita hamil, mengonsumsi antibiotik, dan wanita yang memiliki daya tahan tubuh lemah. Jika gatal terjadi karena infeksi jamur, maka tak hanya gatal namun juga disertai keputihan dan perih.

4. Penyakit Menular Seksual

Gatal di vagina juga bisa menjadi gejala dari penyakit menular seksual yakni herpes, klamidia, trikomoniasis. Ini bisa terjadi jika sering berganti pasangan tanpa menggunakan kondom. Selain gatal biasanya disertai rasa nyeri, perih dan bau tak sedap.

5. Lichen sclerosis

Lichen sclerosis adalah gangguan kulit pada vulva yang menyebabkan vagina gatal, bercak putih dan biasa terjadi pada wanita pascamenopause.

Beberapa penyebab rasa gatal pada vagina yang disebabkan oleh bakteri dan jamur, bisa terjadi akibat jarang mengganti pakaian dalam. Ketika rasa gatal muncul, maka bersihkan miss v secara berkala dan ganti pakaian dalam secara berkala pula.

Baca Juga: Alamak! Kerap Disepelekan, Benarkah Vagina Gatal Tanda Kanker?!

Baca Juga: Sperma Jadi Biang Keroknya?! Ini 3 Alasan Vagina Gatal Usai Hubungan Intim, Catat dan Cermati ya Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.