Menu

Resep Puding Es Teler, Manis, Segar di Mulut, Bikin Ngiler

02 Februari 2023 17:35 WIB
Resep Puding Es Teler, Manis, Segar di Mulut, Bikin Ngiler

Puding Es Teler (YouTube/Cooking With Hel)

HerStory, Jakarta —

Moms yuk buat menu dessert yang enak, manis dan segar di mulut yaitu puding es teler. Membuat puding ini simpel caranya seperti masak puding pada umumnya, kamu hanya tinggal berikan toping es teler di atasnya. Bisa untuk di makan sekelurga ataupun sebagai ide jualan.

Intip resep puding es teler di bawah ini dari Cookpad.com.

Puding Es Teler

Bahan lapisan A:

  • 3,5 gr bubuk agar agar/setengah bungkus
  • 400 ml air
  • 7 sdm gula pasir/sesuai selera

Bahan lapisan B:

  • 3,5 gr bubuk agar agar
  • 300 ml air
  • 70 ml sirup cocopandan
  • 3-5 sdm kental manis
  • 3 sdm gula pasir / sesuai selera
  • Topping potong-potong
  • 1 buah alpukat
  • 200 gr nangka
  • 1 buah mangga
  • Secukupnya nata de coco
  • Secukupnya cincau hita siap pakai

Cara membuat:

  1. Masak lapisan A hingga mendidih lalu tuang dalam cetakan yang sudah di beri aneka buah dan topping sebanyak 1/2 cetakan, ratakan dan tunggu hingga set
  2. Masak lapisan B hingga mendidih, lalu tuang di atas lapisan A yang sudah set (tusuk dengan garpu terlebih dahulu lapisan A yang sudah setnya). Lalu dinginkan hingga set
  3. Setelah set, keluarkan dari cetakan, dan siap di sajikan

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Happy cooking ya moms!

Baca Juga: Resep Puding Cokelat dengan Saus Peach, Lumer di Mulut, Rasanya Legit dan Menyegarkan, Moms Mau Coba Bikin?

Baca Juga: Cocok untuk Menu Buka Puasa, Ini Resep Puding Santan Koktil Mangga ala Sisca Soewitomo, Cuss Langsung Jajal Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nasibah Azzahra