Gita Savitri dan Paul suaminya.
Nama Gita Savitri menuai sorotan tajam usai menyebut punya anak bikin cepat tua. Imbasnya publik banyak melemparkan hujatan kepada Gita lantaran dinilai benci anak kecil.
Terkini, dalam sebuah video di Instagram pribadinya, Gita mengaku jika apa yang ia sampaikan hanya bercanda. Menurut Gita saat itu dirinya hanya menjawab pertanyaan dari netizen dengan maksud bercanda.
"Jadi itu aku kayak bingung bagaimana aku ngejelasain jokes ku, waktu itu ditanya kok bisa, jadi bercanda, aku bilang aku gak stres karena gak punya anak, karena kalau aku punya anak yah aku stres gitu loh," jelas Gita Savitri.
"Jadi aku mikir oh mungkin jokes aku gak nyampe buat dia, tapi kok dia marah," sambungnya.
Selain itu, melalui instagram stories, Gita kembali menjelaskan soal pilihannya untuk childfree karena tak mau terjebak pada sulitnya mengurus anak. "Gua sadar betul akan susahnya jadi ibu. Makanya gua gak mau," katanya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.