Ria Ricis, Bunga Zainal (Instagram/Edited by HerStory)
Baru-baru ini tengah ramai diperbincangkan soal Bunga Zainal yang berkisah bahwa dirinya tak mendapatkan senyuman balik dari seorang YouTuber yang diduga adalah Ria Ricis. Padahal mereka sudah pernah bertemu beberapa kali sebelum kejadian itu terjadi.
Meski Bunga Zainal membantah sindirannya untuk Ria Ricis karena mengaku tak menyebut nama, dan hanya menyebut orang itu sebagai YouTuber Indonesia.
Tapi sebuah video yang dibagikan akun instagram @insta_julid, dilihat suara.com, Kamis (9/2/2023) memperlihatkan Ria Ricis datang ke salah satu acara skincare bersama suaminya Teuku Ryan.
Saat itu Ricis tampak menghampiri meja yang diduduki Bunga Zainal. Tapi alih-alih menyapa atau sekedar melirik Bunga, Ricis hanya menyalami seorang lelaki dan mencium pipi perempuan yang ada di samping Bunga, selanjutnya Ricis pergi begitu saja, bahkan tak melihat sedikitpun ke arah Bunga.
Sedangkan menurut Bunga, setiap bertemu YouTuber tersebut ia selalu berusaha tersenyum, tapi tak pernah mendapatkan balasan. Hasilnya ia merasa heran apakah ia memiliki salah kepada YouTuber tersebut.
"Aku sudah beberapa kali ketemu dengan si orang ini, aku selalu tersenyum, tapi dia nggak mau senyum balik, makanya aku bertanya ada apa sama aku, lu ada masalah sama gue atau gimana. Tapi dengan penyampaian yang gaya aku, jadi aku apa adanya aja," ungkap Bunga kepada awak media beberapa waktu lalu di Jakarta Selatan.
Selanjutnya, Bunga enggan mengambil pusing jika netizen langsung menghubungkan sosok YouTuber tersebut dengan Ricis.
"Tapi kalau netizen langsung berpikir ke dia, itu bukan salah gue dong. Tapi gue merasa kayak, udahlah nggak usah dilanjutin lagi. Mungkin, gua aja kali ya terlalu sopan sama orang," tambah Bunga.
Sementara itu mengutip NU Online, disebutkan dalam islam senyum adalah salah satu golongan sedekah yang paling murah dan ringan, sehingga akan dibalas dengan pahala. Hal ini sebagaimana hadits atau perkataan Nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan Tirmidzi:
“Senyummu di depan saudaramu adalah sedekah bagimu," tulis hadist tersebut.
Sehingga ajaran Nabi Muhammad ini ditujukan agar setiap orang berperilaku sopan dan santun kepada siapapun tanpa memandang latar belakang sosial, agama dan suku.
Senyum ini juga sebagai bentuk sedekah dan salah satu perbuatan baik, tanpa harus mengharapkan imbalan berupa pujian untuk diri sendiri. Apalagi tersenyum sudah jadi kebiasaan sehari-hari Nabi Muhammad SAW, karena bisa membuat orang lain lebih bahagia.
"Janganlah engkau meremehkan kebaikan sedikitpun, meskipun hanya dengan bertemu dengan saudaramu dengan wajah yang berseri," ujar Rasulullah SAW berdasarkan hadits riwayat Muslim.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.