Menu

5 Penyebab Kepala Pusing Setelah Duduk Lama, Jangan Sepelekan Moms!

14 Februari 2023 12:40 WIB
5 Penyebab Kepala Pusing Setelah Duduk Lama, Jangan Sepelekan Moms!

Seorang wanita yang sedang kelelahan akibat terlalu lama duduk di depan meja kerja. (pinterest/freepik)

HerStory, Bandung —

Duduk terlalu lama ternyata memiliki efek samping yang gak banyak diketahui orang. Tak hanya secara jangka pendek, namun duduk terlalu lama juga bisa menimbulkan aefek jangka panjang. Nah, untuk itu Moms perlu tahu beberapa efek samping berikut ini!

1. Meningkatkan risiko terkena penyakit

Duduk terlalu lama meningkatkan risiko terkena penyakit, seperti penyakit jantung, diabetes melitus tipe 2, dan kanker. Selain itu, duduk terlalu lama juga dapat meningkatkan tekanan darah, meningkatkan gula darah, meningkatkan lemak tubuh sekitar pinggang, dan kadar kolesterol abnormal.

2. Meningkatkan risiko overweight atau obesitas

Terlalu banyak duduk juga dapat meningkatkan risiko overweight atau obesitas. Terlalu banyak duduk dapat memicu nafsu makan lebih. Apalagi jika makan berlebihan tidak diimbangi dengan olahraga teratur. Lemak akan menumpuk dalam tubuh dan menyebabkan kegemukan.

3. Melemahnya otot

Selama duduk, otot tidak digunakan. Ketika berdiri, otot perut akan menegang sehingga otot bekerja, tetapi ketika duduk, otot perut tidak digunakan sehingga otot ini dapat melemah.

Baca Juga: 3 Tips Duduk agar Aman dari Saraf Terjepit, Nomor 2 Sering Diabaikan Nih!

Baca Juga: Tiati yang Suka Duduk Seharian, Ternyata Bisa Tingkatkan Risiko Saraf Kejepit, Dokter Spill Biang Keroknya...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.