Ilustrasi pasangan tengah bertengkar. (Pinterest/Freepik)
Kebiasaan overthinking sangat normal untuk dirasakan. Terlebih jika orang yang mengalami memiliki perasaan yang sangat lembut dan sensitif.
Hal ini juga kerap terjadi dalam hubungan asmara. Biasanya kecenderungan ini terjadi karena takut adanya penolakan dan kekecewaan yang dirasakan dari pasangan. Kamu sering gak nih merasa seperti ini Beauty?
Sayangnya, perilaku overthinking justru berpotensi meningkatkan ketegangan dan kecemasan hingga berdampak negatif pada kualitas hubungan secara keseluruhan. Namun, terkadang overthinking sendiri malah cenderung sulit dihindari bagi beberapa orang.
Berdasar lansiran Pinkvilla, sederet zodiak terdeteksi punya kecenderungan menjadi mudah overthinking saat menjalani hubungan. Berikut empat zodiak teratas, kamu salah satunya?
Hubungan romantis memegang tempat yang sangat penting dalam kehidupan seorang cancer. Dalam upaya untuk melindungi hubungan, cancer cenderung mudah terjebak sikap overthinking dan gagal untuk menyadari saat mulai menganalisis secara berlebihan setiap hal dari hubungan mereka.
Mereka menghabiskan banyak perhatian pada hal-hal yang seringkali hanya ada di pikirannya sendiri. Bahkan jika terjadi kesalahpahaman, mereka jadi mudah merasa kesal dan mulai berpikir berlebihan.
Virgo dikenal teliti dan berorientasi pada detail hingga terkadang membuat mereka terlalu banyak berpikir. Dalam hubungan, mereka sering menebak-nebak banyak hal karena ingin semuanya sempurna. Akibatnya, virgo jadi mudah terjebak dalam pemikiran yang berlebihan.
Hal ini tak lepas dari harapan yang sangat tinggi untuk diri mereka sendiri. Virgo kemudian menjadi khawatir jika segala sesuatu tak sesuai harapannya. Mereka juga punya kecenderungan untuk mengkritik diri sendiri dan sering merasa khawatir tentang perubahan apa pun dalam hubungan hingga kewalahan sendiri.
Capricorn terlalu memikirkan banyak hal sampai-sampai mereka menyesatkan diri sendiri untuk berpikir bahwa ada sesuatu yang salah dan hilang, sekalipun semuanya baik-baik saja. Bahkan ketika pasangannya mencoba meyakinkan bahwa mereka melakukan hal yang benar, capricorn tetap tak dapat melepaskan diri dari pikiran tersebut.
Pandangan dan penilaian mereka tentang masalah jadi terlalu kaku. Sayangnya, perilaku capricorn ini cukup berdampak negatif hingga muncul perasaan tertekan sampai pada titik dimana capricorn merasa gagal menghadapi kenyataan.
Sebab kecenderungan mereka terhadap imajinasi dan intuisi, pisces terkadang jadi terlalu memikirkan hubungan cintanya secara berlebihan. Dalam hal koneksi dan pasangan, mereka memang memiliki kebiasaan mendorong hal-hal hingga batasnya dan terlibat dalam pemikiran irasional.
Sikap mereka ini membuat hubungan cenderung memanas dan keharmonisan ikut terganggu. Pada akhirnya, kebiasaan overthinking malah menghancurkan hubungan dan menyebabkan sisi emosional mereka menjadi dingin akibat terjebak dalam pemikiran yang berlebihan.
Itulah empat zodiak yang cenderung gampang overthinking dalam hubungan cintanya. Apakah kamu termasuk salah satunya Beauty?
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.