Menu

Beauty Punya Tipe Kulit Kering? Tenang, ini 4 Cara Tepat untuk Merawatnya, Catat Ya!

27 Februari 2023 15:05 WIB
Beauty Punya Tipe Kulit Kering? Tenang, ini 4 Cara Tepat untuk Merawatnya, Catat Ya!

Ilustrasi seorang wanita sedang melihat kondisi kulitnya yang kering. (Freepik/oleshkoart)

HerStory, Jakarta —

Beauty, apakah kamu salah satu orang yang memiliki tipe kulit kering?

Kulit kering merupakan masalah yang terjadi ketika lapisan kulit paling atas (epidermis) enggak mendapatkan kelembapan yang cukup. Akibatnya, kulit menjadi bersisik, mengelupas, hingga pecah-pecah.

Nah, semakin bertambahkan usia, maka risiko kulit kering akan semakin besar karena berkurangnya produksi kolagen, sebum, dan kadar air dalam kulit.

Enggak hanya itu saja, kesalahan pada saat memilih krim perawatan kulit yang cocok juga dapat mengakibatkan kulit menjadi kering.

"Pada tipe kulit normal, biasanya cenderung enggak ada masalah. Tapi, jika salah penggunaan krim atau salah pemilihan krim, itu akan menjadi masalah," kata dr. Ratna Defi, M. Biomed (AAM)., dalam keterangan resmi yang dikutip HerStory, Senin (27/2/2023).

Hal tersebut bisa terjadi disebabkan oleh hilangnya barrier kulit. Kata dr. Ratna, itulah yang menyembakal kulit yang normal berubah menjadi kering.

"Kenapa? Karena hilangnya barrier kulit. Nah, itu akan menyebabkan kulit yang tadinya normal menjadi kering. Kenapa? Karena barrier yang seharusnya melindungi kulit akan hilang," ungkapnya.

Lantas, bagaimana cara merawat kulit kering dengan tepat? Yuk, simak solusinya berikut ini, Beauty!

Baca Juga: Mulai dari Teh Basi hingga Gula Pasir, Inilah 5 Bahan Dapur yang Bisa Jadi Body Care Alami, Intip Juga Yuk Cara Mengolahnya!

Baca Juga: Anessa Luncurkan Produk Terbaru, Siap Wujudkan Perlindungan Kulit yang Optimal Sepanjang Hari!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan