Kebiasaan anak mengupil. (Pinterest/Edited by HerStory)
Mengorek hidung atau mengupil adalah kebiasaan yang mungkin saja seringkali dialkukan oleh si kecil.
Dalam nilai sosial, melakukan ini di depan umum tentu saja sangat tak sopan. Seperti yang diketahui, menurut kacamata kesehatan, ngupil sebenarnya merupakan aktivitas untuk mengeluarkan mukus hidung dengan bantuan jari tangan.
Sebenarnya, kebiasaan ini gak bahaya kok Moms apabila hanya dilakukan sesekali saja. Namun, jika terlalu sering dilakukan tentu saja akan ada bahaya yang bisa berdampak untuk si kecil.
Penasaran gak sih apa saja? Simak yuk!
Jika jari dan kuku si kecil kotor, mengupil bisa meningkatkan risiko infeksi pada daerah hidung lho!
Penyakit yang bisa didapatkan antara lain adalah impetigo (bisul) di dalam lubang hidung dan vestibulitis (peradangan pada bagian depan rongga hidung).
Apabila kebiasaan ini terlalu sering dilakukan, rongga hidung anak akan meradang dan membengkak. Alhasil, penyempitan akan terjadi dan pada akhirnya bisa mengganggu aliran udara dan pernapasan anak lho!
Hal ini sebenarnya sudah sangat sering terjadi. Karena adanya gesekan dari kuku, akhirnya mengupil bisa menyebabkan pembuluh darah yang rapuh pada hidung pecah dan berkahir mimisan.
Tentu saja upil atau mukus yang dihasilkan hidung disertai dengan kuman. Jika tangan si kecil tak langsung dicuci, maka kuman bisa menyebar.
Nah itu dia dampak buruk yang bisa datang karena kebiasaan ngupil. Ada baiknya, kamu mencari tahu penyebab hidung si kecil tersumbat dan mengeluarkannya sendiri ya Moms.
Serta, ajarkan juga mereka bahaya memiliki kebiasaan ngupil sejak dini agar tak ada dampak buruk yang menghampiri.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.