Menu

Kelewat Girang! Ibu Ayu Ting Ting Restui Boy William Jadi Menantu: Doakan Jadi Mualaf!

20 Maret 2023 10:25 WIB
Kelewat Girang! Ibu Ayu Ting Ting Restui Boy William Jadi Menantu: Doakan Jadi Mualaf!

Ayu Ting Ting dan Boy William (YouTube/RA Pictures)

HerStory, Jakarta —

Ayu Ting Ting diduga menjalin hubungan spesial dengan Boy William. Pasalnya mereka berdua tak malu-malu mengumbar kemesraan di depan publik.

Meski tidak dibenarkan oleh keduanya, beberapa pihak seperti netizen mulai menjodohkan dua orang yang sempat bermusuhan ini.

Sementara itu, pihak keluarga Boy William sendiri sempat buka suara. Sang oma menyebut pernah bertemu dengan Ayu Ting Ting bahkan di rumah Boy William.

Tak lama setelah itu, kini giliran dari pihak keluarga Ayu Ting Ting yang dimintai pendapat tentang kedekatan pelantun 'Sambalado' itu dengan Boy William.

Dilansir dari unggahan video Intens Investigasi, Minggu, (19/03/23), ayah Ayu Ting Ting lebih memilih respon yang bijak. Ia mengungkit jika jodoh memang tak ke mana.

"Siapa pun yang dekat sama Ayu selalu dijodoh-jodohin. Kalau memang pas malaikat lewat, berjodoh, alhamdulillah," kata Ayah Rozak.

Beda halnya dengan respon yang diberikan oleh sang ibu dari Ayu Ting Ting, Umi Kalsum. Umi Kalsum justru terlihat senang dan mengungkit tentang persoalan mualaf.

Ia berharap jika memang keduanya berjodoh, maka diharapkan bahwa Boy William akan menjadi seorang mualaf. Seperti diketahui, Boy William adalah seorang penganut Kristen.

"Doain aja ya, doain jadi mualaf," ungkap ibu Ayu Ting Ting, Umi Kalsum.

Pernyataaan Ayah Rozak dan Umi Kalsum membuat netizen yakin jika hubungan Ayu Ting Ting dan Boy William telah mendapatkan restu.

Baca Juga: Keuangan Masih Diatur Sang Ibunda, Ini Sumber Kekayaan Ayu Ting Ting dan Bisnis yang Makin Menjamur!

Baca Juga: Sibuk Dijodohkan dengan Boy William, Sarwendah Malah Bersyukur Karena...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Matamata.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Matamata.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Dea Dezellynda Madya Ratri

Artikel Pilihan