Nikita Mirzani (YouTube/Edited by HerStory)
Kini, Nikita Mirzani kembali melemparkan komentar nyinyir terhadap sang musuh, Dito Mahendra.
Kali ini, sang Nyai mempertanyakan kondisi eks kekasih Nindy Ayunda itu yang belum lama ini rumahnya digeledah KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi).
Lewat unggahan sosial medianya, ia khawati jika Dito mengalami syok karena rumahnya disatroni oleh KPK karena dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
"Tukang tipu plus bawa kabur duit org, jantung aman dito???" tulis Nikita.
Selain itu, ia juga menuding bahwa Dito sempat mangkir beberapa kali dalam panggilannya meski pada akhirnya ia tetap memenuhi pemeriksaan tersebut.
"Elo boro2 maki kpk yang ada ngumpet, cupu lo dito. Maret oh maret, bulan sial buat dito si tukang tipu," tulis Nikita.
Selain itu, ia juga nyinyirkan salah satu kantor kepolisian karena diketahui bahwa ia kini tengah berupaya untuk membantu sopir Nindy Ayunda, Sulaeman untuk mendapatkan keadilan usai disekap oleh pasangan kekasih itu.
"Jangan lama lama ya pak kayak polisi jaksel kebanyakan atensi. KPK lebih keren pokoknya dari Polres Jaksel dan KPK gak bisa di atensi. The best lah," tulis Nikita.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.