Menu

Hari TB Sedunia, Illumina dan GenoScreen Luncurkan Teknologi untuk Berantas Tuberkulosis di Indonesia, Intip Yuk!

21 Maret 2023 12:05 WIB
Hari TB Sedunia, Illumina dan GenoScreen Luncurkan Teknologi untuk Berantas Tuberkulosis di Indonesia, Intip Yuk!

Ilustrasi Bakteri TB di Saluran Pernapasan. (Dok. Istimewa/Illumina)

HerStory, Jakarta —

Beauty, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyebut bahwa tuberkulosis (TB) merupakan salah satu penyakit menular yang mematikan di dunia.

Meskipun TB dapat disembuhkan jika diobati dengan tepat, TB-Resistan Obat (TB-RO) masuk dalam kategori darurat kesehatan bagi masyarakat di seluruh dunia. 

Maka dari itu, Illumina dan GenoScreen meluncurkan sebuah uji berbasis next-generation sequencing (NGS) yang ditargetkan untuk mendeteksi resistensi obat secara cepat dan ekstensif.

"Melalui kemitraan ini, kami akan membantu negara-negara berpendapatan rendah untuk menghadapi ancaman TB yang semakin meluas dan berupaya untuk memberantasnya," ujar Phil Febbo, selaku chief medical officer Illumina dalam keterangan resminya yang dikutip HerStory, Selasa (21/3/2023).

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Indonesia mencatat bahwa per 2 Januari 2023, terdapat 969.000 kasus TB aktif di Indonesia, dengan 301 kasus TB per 100.000 penduduk, dan angka kematian 34 orang per 100.000 penduduk. 

Dari jumlah tersebut, kasus TB-RO yang dapat dideteksi hanya 40%. Sisanya yang 60% masih menjadi 'masalah laten' dan menghambat pemerintah untuk mencapai target eliminasi kasus yakni 65 per 100.000 penduduk pada tahun 2030.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita