Bambang Trihatmodjo dan Mayangsari (Instagram/Edited by HerStory)
Baru-baru ini, beredar kembali pengakuan Mayangsari soal rumah tangganya dengan Bambang Trihatmodjo. Beredar sebuah cuplikan kala Mayangsari berbincang dengan Maia Estianty di YouTube.
Dalam penuturannya, Mayangsari tegas mengatakan bila tak pernah meminta Bambang Trihatmodjo untuk menceraikan istri pertamanya, Halimah. Bahkan, Mayang mengatakan bila ia yang meminta Bambang Trihatmodjo untuk menjalin hubungan baik dengan anak-anak dari istri pertamanya.
"Aku tidak pernah sekalipun meminta suamiku untuk menceraikan istrinya," ujar Mayangsari dalam video TikTok yang kembali dibagikan akun @viral62com, Sabtu (25/3/2023).
"Sampai sekarang hubungan suamiku, aku yang justru gini enggak ada istilah bekas anak," tsambung ibunda Khirani Trihatmodjo itu.
Terlepas dari penuturannya yang kembali viral, terkuak awal mula Mayangsari bisa mengenal dan menjalin hubungan dengan Pangeran Cendana yang saat itu sudah jelas-jelas beristrikan Halimah.
Seperti dikutip dari berbagai sumber, dulu Mayangsari terpilih sebagai artis pendukung pemenangan Golkar untuk Pemilu 1995.
Dari situ lah, Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo saling menggenal. Perkenalan berlanjut sampai keduanya menjalin hubungan gelap pada 1997 dan menikah secara siri ada 2000 silam.
Di awal tahun 2000-an, media sering menyoroti kedekatan Mayang dan Bambang. Sampai-sampai, foto mesra keduanya pun turut beredar padahal Bambang kala itu masih beristrikan Halimah.
Seiring tersorot kedekatannya, muncullah kabar bila Mayangsari tengah hamil. Media kala itu semakin gencar menyorot hubungan pelantun Tiada Lagi itu dengan Bambang.
Awal Januari 2006, Mayangsari melakukan acara 7 bulan kehamilannya dan dihadiri oleh Bambang. Sejak itu lah hubungan keduanya terendus hingga sampai ke titik Bambang menceraikan Halimah.
Mayangsari dinikahi siri secara diam-diam oleh Pangeran Cendana yang kala itu masih beristrikan Halimah. Pernikahan siri tersebut berlangsung terjadi dikediaman orang tua Mayangsari pada 7 Juli 2000 silam.
Dalam foto yang beredar, tampak Mayangsari dan Bambang serta pria diduga penghulu duduk disebuah sofa berwarna kuning.
Mas kawin yang diterima Mayang kala itu hanya berupa seperangkat alat sholat, Alquran, serta beberapa uang tunai yang terbilang kecil untuk sekelas Bambang Trihatmodjo.
Mas kawinnya seperangkat alat sholat dan Alquran beserta uang sebesar Rp11.072.011 tunai," ujar Ketua KUA Kebayoran Lama, Zamroni.
Enam tahun ditutup rapat-rapat, status Mayangsari menjadi istri simpanan Bambang Trihatmodjo akhirnya diketahui Halimah. Sampai terjadilah insiden pelabrakan yang dilakukan oleh anak-anak Halimah kepada Mayangsari pada 2006 silam.
Setahun setelah insiden itu terjadi, Bambang Trihatmodjo melayangkan gugatan cerai kepada Halimah hingga kahirnya keduanya resmi bercerai pada 2011 silam.
Tak lama setelah bercerai dari Halimah, Bambang Trihatmodjo langsung menikahi Mayangsari kembali agar sah secara negara. Keduanya kembali menikah pada Juli 2011 silam.
Kini, hampir 23 tahun sudah Mayang sari membina biduk rumah tangganya dengan Bambang Trihatmodjo. Meski di awal keberadannya semat ditolak Keluarga Cendana, kini tampaknya hubungan Mayang dan keluarga sang suami tampak baik-baik saja.
Bahkan, Mayangsari kerap menghadiri sejumlah acara yang digelar oleh Keluarga Cendana tersebut.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.