Ilustrasi perselingkuhan. (Greatergood/edited by herstory)
Selain usaha, doa adalah komponen penting yang bisa Moms lakukan untuk mewujudkan banyak hal, termasuk untuk agar suami tak selingkuh.
Rumah tangga tanpa perselingkuhan sendiri merupakan keinginan semua orang, tapi hal itu tak bisa dibangun hanya dengan usaha saja, perlu juga doa agar sang pencipta membantu menjaga keharmonisan rumah tangga yang Moms jalani.
Mengutip dari Suara.com, ternyata ada doa yang dikhususkan untuk meminta suami setia menjaga iman agar pondasi rumah tangga tetap kokoh.
Sementara itu, Allah sendiri sudah memerintahkan hambanya agar senantiasa menjaga iman dan jika setan menggoda segeralah untuk bertobat. Hal itu tertuang dalam surah Al-A'raf:200-201.
"Dan jika setan datang menggodamu, maka mohonlah perlindungan kepada Allah. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui. (200) Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa, apabila mereka dibayang-bayangi pikiran jahat (untuk berbuat dosa) oleh setan, mereka pun segera mengingat Allah, maka ketika itu juga mereka melihat (kesalahan-kesalahannya)." (QS. Al-A'raf: 200-201).
Doa ini pasti akan dibutuhkan oleh Moms, yuk baca doanya setiap setelah selesai sholat dan meminta pada Allah agar suami senantiasa menjaga imannya.
"Qul in kuntum tuhibbuuna Allaha fattabi ‘uunii yuhbibkumu Allahu wayaghfirlakum zunuubakum wallahu ghafuurun rahiim."
Artinya: "Katakanlah ‘Jika kamu (benar-benar) mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mengasihi dan mengampuni dosa-dosamu’. Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang."
Selain itu, ada juga doa yang dikhusukan agar suami tak berselingkuh, yuk simak doanya dalam bahasa latin,
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.