Beyondly Essential Oil. (Dok. Istimewa/Beyondly)
Beauty, kamu pasti sudah gak asing lagi dengan manfaat essential oil sebagai aromaterapi. Namun, ternyata essential oil juga bisa menjaga kesehatan kulit wajah.
Menurut penelitian dalam Element-Based Complementary Alternative Medicine, setidaknya ada 90 essential oil yang bisa digunakan untuk mengatasi masalah kulit.
Sama halnya dengan pendapat Ahli Dermatologi dr. Dian Pratiwi, SpKK, FINSDV, FAADV, yang mengakui bahwa penggunaan essential oil gak terpisahkan oleh perawatan kecantikan seharii-hari.
Menurut dr. Dian, perawatan kulit dengan menggunakan essential oil bisa menjadi solusi untuk kamu yang mau melakukan perawatan dengan produk alami.
“Meskipun demikian, penggunaan essential oil untuk kecantikan tentunya harus diiringi dengan perawatan dari dalam," kata dr. Dian dalam acara peluncuran Beautify The Skin di Jakarta, Rabu (5/4/2023).
Lebih lanjut, dr. Dian mengatakan bahwa produk perawatan dengan essential oil aman untuk kulit sensitif, tapi dianjurkan untuk tetap mengikuti panduan dan petunjuk penggunaan.
"Terlebih untuk kulit sensitif, prinsipnya selalu sama, yakni apabila baru menggunakan suatu produk, mulailah dari dosis terkecil,” ujar dr. Dian.
Lantas, bagaimana cara penggunaan essential oil untuk perawatan kulit?
Nah, untuk menggunakan essential oil ke area kulit, ada beberapa cara yang disarankan oleh dr. Dian. Yuk, simak baik-baik ya, Beauty!
Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menggunakan essential oil untuk perawatan kulit. Mau coba, Beauty?
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.