Menu

Gak Usah Pusing Moms!! Ini 5 Tips Pilih Seragam untuk Lebaran, Makin Terlihat Kompak dan Anti Norak!

06 April 2023 18:15 WIB
Gak Usah Pusing Moms!! Ini 5 Tips Pilih Seragam untuk Lebaran, Makin Terlihat Kompak dan Anti Norak!

Ayu Ting Ting dan keluarga. (Instagram/mom_ayting92)

HerStory, Jakarta —

Untuk umat Muslim, momen lebaran adalah waktu yang sangat tepat untuk berkumpul dan bersilaturahmi dengan keluarga.

Biasanya, beberapa orang bahkan memamerkan kekompakan keluarganya dengan memakai pakaian seragam lho Moms. Namun, perlu diketahui kalau memilih pakaian seragam tentunya tak boleh sembarangan karena dipakai oleh berbagai umur dari orangtua hingga anak-anak.

Maka dari itu, kamu harus memperhatikan model dan bahan yang digunakan.

Nah, berikut ini lima tips yang bisa kamu lakukan dalam memilih seragam lebaran untuk keluarga agar bisa tampil kompak saat momen Hari Raya.

1. Perhatikan Bahan Pakaian

Hal pertama yang perlu kamu perhatikan adalah memilih pakaian yang terbuat dari bahan yang nyaman. Hal ini dikarenakan saat lebaran tentu kamu akan memiliki banyak aktivitas bersilaturahmi ke rumah sanak saudara. Oleh karena itu sebaiknya pilih bahan pakaian yang menyerap keringat dan tak panas ya Moms! Salah satu bahan pakaian yang bisa kamu pilih adalah katun karena sangat nyaman digunakan dan tak membuat gerah.

2. Pilih Model Simpel

Agar kamu merasa nyaman saat menerima tamu atau berkunjung ke rumah sanak saudara, maka sebaiknya pilih model pakaian yang simpel. Memakai pakaian yang terlalu banyak detail dan aksesoris akan membuat kamu tak nyaman dan terlihat berlebihan. Jadi, bukannya terlihat kompak tetapi justru kamu dan keluarga akan terlihat heboh dan kurang menarik jika memakai pakaian yang terlalu banyak detail.

Baca Juga: Cocok untuk Diet Usai Lebaran, Ini Resep Makanan Vegetarian yang Cocok untuk Dikonsumsi Setiap Hari, Sehat dan Mudah Dibuat Lho!

Baca Juga: Kalap Makan saat Lebaran, Ini Tips Cegah Gula Darah Melejit untuk Penderita Diabetes, Kamu Wajib Tahu!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza