HerStory, Jakarta —
Beauty, inovasi merupakan salah satu bagian terpenting dalam persaingan bisnis karena dapat membawa keunggulan bagi perusahaan melalui ide baru yang kreatif.
Gak hanya itu, inovasi juga menjadi kunci supaya bisnis bisa berkelanjutan dan hal itu akan membuat sebuah brand jadi lebih unggul dan berpotensi menjadi market leader.
Untuk mengapresiasi brand-brand di Indonesia yang telah melakukan inovasi, INFOBRAND.ID sebagai media bisnis dan brand menghadirkan dua penghargaan bergengsi, Top Innovation Choice Award 2023 dan Penghargaan Pertama di Indonesia.
“Tujuan penyelenggaraan Penghargaan Top Innovation Choice Award untuk mendorong brand-brand di Indonesia untuk menghasilkan ide kreatif dan inovatif yang berdampak positif terhadap kinerja bisnis,” kata Susilowati Ningsih, selaku CEO INFOBRAND.ID, Kamis (13/4/2023).
Untuk menentukan pemenang dua penghargaan tersebut, INFOBRAND.ID bekerjasama dengan TRAS N CO Indonesia sebagai perusahaan consulting yang fokus pada penelitian akan perkembangan brand di Indonesia.
Untuk menentukan peraih Top Innovation Choice Award 2023, dilakukan penilaian terhadap lebih dari 300 inovasi produk dan layanan yang dihadirkan sepanjang satu tahun terakhir, melalui tiga aspek penilaian, yaitu Innovation Idea Aspect, Innovation Advantage Aspect dan Innovation Differentiation Aspect.
“Kreativitas dalam berinovasi juga membuat perusahaan dan brand terus mengasah kemampuan yang menjadi modal besar untuk bersaing dan bertahan hidup untuk kelangsungan bisnis yang dijalankan,” jelas Tri Raharjo, CEO TRAS N CO Indonesia.
Berikut ini sederet peraih penghargaan Top Innovation Choice Award 2023. Intip, yuk!
-
Nu Skin dengan inovasi ageLOC LumiSpa iO, Beauty Device Yang Dilengkapi Teknologi Micropulse Oscillation Dan Treatment Head Berbahan Silikon Yang Dapat Membantu Membersihkan Kulit Dengan Lembut Tanpa Mengubah Mikrobioma Kulit Dan Dilengkapi Dengan Teknologi Internet Of Things (Iot) Melalui Aplikasi Baru Bernama Vera.
-
Royale By SoKlin dengan inovasi Royale Parfum Series by SoKlin Hijab Blue Sapphire, Pelembut Pakaian Konsentrat Dengan Parfum Mewah Elegan Berkelas Yang Terinspirasi Dari Wangi Parfum Para Bangsawan. Dilengkapi Dengan Fresh Guard Formula Dan Teknologi Royale Activ Touch Yang Mampu Menyimpan Kesegaran Hingga Serat Kain Dalam Dan Menebar Wangi Di Setiap Sentuhan.
-
BNI dengan inovasi BNI Giro Multi Currency, Solusi Perbankan Yang Mampu Menyelesaikan Pembayaran Berbagai Macam Mata Uang (Currency) Dengan Satu Rekening.
-
Biostime dengan inovasi Susu Formula Dan Susu Pertumbuhan Premium Terbaru Dengan Formula Bioshield A+ Untuk Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Generasi Alpha.
-
AQUA Elektronik dengan inovasi Mesin Cuci AQW-1060R, Mesin Cuci Top Load Dengan Berbagai Keunggulan Low Water Pressure Technology, Pillow Drum, Soft Closing Door, Anti-Bacterial Pulsator Dan Direct Motion Motor Yang Dirancang Agar Pencucian Lebih Tenang, Minim Getaran, Dan Mengurangi Konsumsi Energi Dan Air.
-
Fenucaps Breastfeeding dengan Inovasi Produk ASI Booster dengan kombinasi formula fenugreek, jahe dan kunyit yang teruji secara klinis dapat meningkatkan asi 103am waktu 4 minggu, tanpa efek samping berdasarkan penelitian dalam jurnal the breastfeeding medicine, New York.
-
MAKUKU dengan inovasi MAKUKU SAP Diapers Pro Care, Inovasi Popok Dengan Inti Struktur Super Absorbent Polymer (SAP) Pertama Di Indonesia.
-
PIGEON dengan inovasi Botol Susu T-ESTER, Botol Susu Dengan Inovasi T-Ester Yang Terbukti Lebih Tahan Paparan Sinar UV Sehingga Jernih Lebih Lama.
-
BPD BALI dengan inovasi BALIPAY, Inovasi Layanan Digital Uang Elektronik Servered Based Yang Dapat Digunakan Untuk Transaksi Pembayaran, Pembelian Dan Transfer Dana Pada Berbagai Jenis Layanan Merchant Tanpa Harus Membuka Rekening Baru.
-
BANK DKI dengan inovasi Cardless Cash Withdrawal, Inovasi Layanan Perbankan Cardless Cash Withdrawal Atau Tarik Tunai Tanpa Kartu Antar Bank Pada 16.138 Jaringan Atm Bank BNI, Dan 4.344 Jaringan Atm CIMB Niaga Berlogo Prima Di Manapun, Di Seluruh Indonesia.
-
BARENBLISS untuk Inovasi Product Category Double Cleanser Kit, barenbliss K.O! Kombucha Omega Deep Cleansing Balm & barenbliss 10 Elements! Amino Acid Rich Foam Cleanser.
Dan Peraih Penghargaan Pertama Di Indonesia, antara lain;
-
Fenucaps Breastfeeding sebagai Brand Produk ASI Booster Pertama Di Indonesia Yang Memiliki Uji Klinis The Breastfeeding Medicine New York. Efektif Meningkatkan ASI 103am 4 Minggu Berdasarkan Riset Ilmiah Berjudul "Effects Of Fenugreek, Ginger And Turmeric Supplementation On Human Milk Volume And Nutrient Content In Breastfeeding Mothers".
-
MAKUKU AIR TISSUE sebagai Lotion Tissue Pertama di Indonesia.
-
MAKUKU SAP Diapers Pro Care sebagai Popok Dengan 4 Lapisan Inti Struktur SAP (Super Absorbent Polymer) Dan Fitur Bubble Belt Pertama Di Indonesia.
-
AICE Histeria sebagai Es Krim Cake Stik Mini Rasa Vanila Dengan Ekstra Lapisan Cokelat Premium Yang Renyah Pertama Di Indonesia.
Nah, itulah para pemenangnya. Ada brand favoritmu, Beauty?
Baca Juga: INFOBRAND.ID Luncurkan Katalog Corporate & Brand Champions 2025, Intip Yuk!
Baca Juga: INFOBRAND.ID Siap Gelar Top Customer Satisfaction Award 2024, Indikator dan Bukti Kepuasan Pelanggan